Bareng Amien Rais, Jemaah Muhammadiyah Kabupaten Bandung Gelar Salat Idul Adha di Transmart Buah Batu

JABAR EKSPRES – PP Muhammadiyah menggelar salat Idul Adha 1444 Hijriah di lapangan Transmart Buah Batu, Kecamatan Bojongsoang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Rabu, 28 Juni 2023.

Pantauan Jabar Ekspres, Jemaah Muhammadiyah mulai berdatangan memadati lokasi sekitar pukul 05.30 WIB.

Penjagaan pun dilakukan, pihak kepolisian mengamankan mulai dari pintu masuk hingga area lapangan tempat digelarnya sholat Idul Adha.

 

BACA JUGA: Bogor Duduki Tingkat Pengangguran Tertinggi di Jabar, Komisi IV Minta Bima Arya Jangan Panik!

Digelar pukul 06.50 WIB, Amien Rais, mantan ketua MPR RI juga mantan ketua umum PP Muhammadiyah periode 1994-1998 hadir dan melaksanakan salat berjamaah serta memberikan khutbah.

Entis Sutisna, ketua pelaksana salat Idul Adha Muhammadiyah mengatakan pelaksanaan shalat Id di Transmart ini berjalan sukses meski diakuinya ada sedikit kekurangan.

“Alhamdulillah sesuai dengan rencana, walaupun ada beberapa kekurangan, pertama itu kelancaran perparkiran, karena di luar praduga, saya lapor ke kepolisian ada 3.000, diperkirakan yang masuk di atas 5.000,” ujar Entis saat ditemui, Rabu, 28 Juni 2023.

Entis membeberkan diantara kendala yang ada yakni masih ditutupnya toilet di area lokasi pelaksanaan Idul Adha.

“Kekurangannya salah satunya toilet, karena transmart salah satunya buka pada pukul 08.00 WIB, sedangkan kita mulai pada jam 06.00 WIB dan akhirnya sound system, di luar praduga kekuatan listriknya tidak terjangkau sehingga hingga ke belakang tidak tercover,” jelasnya.

Entis juga mengungkap, yang hadir dalam pelaksanaan salat Idul Adha jemaah yang datang berasal dari Bandung Raya juga Kabupaten Bandung.

“Karena kita menyampaikan di berbagai media sosial, banyak dari Kabupaten Bandung juga, dan jamaah yang akan ke mujahidin biasanya, tertahan dan masuk di transmart, karena beberapa teman yang biasanya salat id di Mujahidin dari Dayeuhkolot, Ciparay, termasuk dari Bojongsoang, akhirnya tertahan dan masuk ke sini,” ungkapnya.

Entis mengatakan alasan dibalik membludaknya jemaah yang hadir dalam salat Idul Adha di Transmart ini tak lepas dari kedatangan salah satu tokoh Muhammadiyah Amien Rais.

“Salah satunya itu, ada tokoh nasional, sehingga para jemaah yang biasanya ke mujahidin akhirnya salat di sini, termasuk saudara-saudara saya,” tegasnya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan