Jabar Ekspres – Rafael Struick menjalani debutnya sebagai pemain timnas Indonesia. Melihat performa Struick di 45 menit pertama, Indonesia diharapkan memiliki senjata baru di lini depan.
Struick mendapatkan kesempatan pertama mengenakan jersey Timnas Indonesia dalam laga resmi, Rabu (14/6) melawan Palestina. Shin Tae Yong menggunakan Struick berduet dengan Dimas Drajad sebagai penyerang. Selain itu, Shin Tae Yong juga memuji level permainan Rafael Struick.
Pemain naturalisasi timnas Indonesia itupun beruntung bisa tampil apik dalam debutnya bersama timnas Indonesia. Pengikut Instagram struick-pun melonjak secara drastis.
Performa Rafael Struick yang banyak dipuji berbanding lurus dengan popularitas pemain tersebut. Pengikut Instagram-nya naik dari 118.000 menjadi 186.000 kurang dari 24 jam setelah pertandingan.
BACA JUGA: Laga Indonesia vs Palestina Imbang, ini Komentar Shin Tae Yong
Lalu seperti apa profil dari Rafael Struick? Simak ulasannya berikut ini.
Profil Rafael Struick
Rafael Struick adalah striker muda ADO Den Haag yang lahir di Leidschendam, Belanda pada 27 Maret 2003.
Ia sendiri merupakan pemain keturunan asal Indonesia. Berbagai sumber menyebutkan bahwa darah Indonesia di tubuhnya berasal dari ayahnya.
Lahir dan dibesarkan di Belanda, Struick memulai kiprahnya di negeri kincir angin dengan bergabung dalam tim RKAVV sejak usia dini.
Dari sana ia pindah ke Forum Sport sebelum akhirnya memutuskan bergabung dengan akademi klub profesional Belanda ADO Den Haag.
Struick telah bermain untuk tim kelompok umur ADO Den Haag sejak 2020, di mana dia dengan cepat naik ke tim utama. Membela tim U-18 dan tim ADO Den Haag U-21, Struick tampil sebanyak 26 kali di semua kompetisi, mencetak 7 gol dan memberikan 6 assist.
Karena kiprahnya yang cemerlang, membuatnya dipromosikan ke tim utama pada tahun 2022 ketika ia melakukan debutnya untuk ADO Den Haag di Eerste Divisie (kasta kedua Belanda) melawan FC Emmen.
Berkat debutnya yang sukses, ADO Den Haag juga memberi Struick kontrak profesional pada Juni 2022, yang berlangsung hingga 2024.
BACA JUGA: Pertandingan Sengit, Hasil Akhir Indonesia vs Palestina Imbang!
Rafael Struick juga tampil mengesankan dalam debutnya bersama timnas U20 Indonesia pada Sabtu (19/11/2022) dalam pertandingan persahabatan melawan Slovakia di Pinatar Arena, Spanyol.