Cara Mudah Mengukur Obesitas, Ikuti Langkah Ini dan Cek!

JABAR EKSPRES – Begini cara mudah mengukur obesitas, dengan mengikuti Langkah-langkah yang ada di bawah ini.

Cara mudah mengukur obesitas ini dapat dilakukan tanpa perlu ribet.

Untuk bisa mengukur obesitas seseorang dapat menggunakan cara hitung dengan rumus IMT.

Namun sebelum mengetahui cara mudah mengukur obesitas, ketahui terlebih dahulu seputar ap aitu obesitas.

Apa itu obesitas?

Melansir dari laman Kemkes.go.id, obesitas ini terjadi karena adanya ketidakseimbangan asupan energi dengan energi yang digunakan.

Tanda seseorang mengalami obesitas yaitu adanya penumpukkan lemak yang abnormal.

World Health Organization (WHO) menjelaskan pada tahun 2017 lebih dari 9 juta orang meninggal dunia karena obesitas, sehingga obesitas ini menjadi permasalahan epidemi.

Ada berbagai penyakit yang bisa muncul karena seseorang mengalami obesitas.

Obesitas menjadi pemicu penyakit kronis seperti serangan jantung koroner, stroke, diabetes mellitus (kencing manis), hingga darah tinggi (hipertensi).

Bahkan, seseorang yang mengalami obesitas memiliki risiko terjadinya penyumbatan pernapasan saat sedang tertidur.

Obesitas juga bisa memicu penyakit kanker kelenjar prostat bagi laki-laki dan kanker payudara serta leher rahim pada perempuan.

Oleh karena itu, obesitas menjadi penyakit yang dapat mengurangi kualitas hidup seseorang yang menderitanya.

Permasalahan kesehatan orang yang mengalami obesitas ini tidak bisa disepelekan.

Berikut cara untuk mengukur obesitas seseorang dengan menggunakan rumus IMT.

Rumus Mengukur Indeks Massa Tubuh (IMT)

Mengutip daro Permenkes RI No.41 Tahun 2014 tentang Pedoman Gizi Seimbang.

IMT= Berat badan kg : Tinggi Badan m x Tinggi Badan m

Hasilnya dapat dilihat sebagai berikut:

  • Normal :  18,5 -25,0
  • Gemuk (Overweight)  :  >25,0 -27,0
  • Obesitas : >27,0

Itulah cara mengukur obesitas dengan mudah melalui rumus IMT di atas.

BACA JUGA: Lezatnya Kol Goreng Ternyata Miliki 4 Bahaya Ini, Ketahui Lebih Awal!

 

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan