PSSI Berharap Indonesia Bisa Bermain Seri dengan Argentina di FIFA Match Day 2023

JABAR EKSPRES – Menjelang laga FIFA Match Day Timnas Indonesia vs Argentina, anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI yaitu Arya Sinulingga mengungkapkan harapannya.

Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga berharap agar Timnas Indonesia bisa menang seri menghadapi Argentina di FIFA Match Day.

Bukan tanpa alasan, anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga berharap agar Indonesia vs Argentina di FIFA Match Day bisa seri agar dapat poin.

BACA JUGA: Predikasi FIFA Match Day Argentina vs Indonesia Versi Cak Lontong: Lionel Messi Cs Punya Beban Lebih Banyak

“Kita berharap seri agar dapat poin, kan lumayan empat poin. Kalau FMD kan bukan entertain-nya.

Bola bundar mana tahu pemain kita kesetanan mainnya,” kata Arya Sinulingga, dikutip JabarEkspres.com dari PMJ News pada Selasa, 31 Mei 2023.

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa jika Argentina klah dalam laga FIFA Match Day melawan Indonesia tentu mereka akan rugi.

“Namun ini kan FIFA Match Day dan kalau kalah, Argentina rugi betul. Kalau seri mereka juga rugi jadi pasti beneran mainnya,” katanya.

Sebagai informasi, Timnas Indonesia akan menghadapi Lionel Messi dan kawan-kawan dalam pertandingan bergengsi dunia, FIFA Match Day.

Adapun pertandingan tersebut dijadwalkan pada tanggal 19 Juni 2023 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.

PSSI pun secara resmi melalui konferensi pers telah mengumumkan penjualan tiket FIFA Match Day.

Penjualan tiket FIFA Match Day dibagi menjadi dua tahap yakni tanggal 5 Juni 2023 khusus bagi pemegang kartu BRI.

Sedangkan untuk umum penjualan tiket dibuka pada tanggal 6 hingga 7 Mei 2023 mendatang.

Sementara harga tiket dibanderol mulai dari Rp600.000 hingga Rp4.250.000.

Harga Tiket FIFA Match Day

– Kategori tiga: Rp600.000

– Katgori dua: Rp2.000.000

– Kategori satu: Rp2.500.000

– VIP barat dan timur: Rp4.250.000

“Untuk kategori tiga itu Rp600 ribu, kategori dua yaitu Rp2 jutaan, kategori satu sekitar Rp2,5 juta, untuk VIP barat dan timur itu ada Rp4.250.000,” kata Erick Thohir, dikutip dari YouTube PSSI pada Selasa, 30 Mei 2023.

Meskipun demikian, sebagai juara Piala Dunia 2023, Argentina dipastikan tampil dengan kekuatan penuh.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan