KERING TEMPE
Bahan-bahan :
1 tempe kotak (iris kotak dan tipis, lalu goreng)
1 batang serai (geprek)
2 daun salam
2 daun jeruk purut
2 ruas lengkuas (geprek)
2 ruas jahe (geprek)
2 sdm kecap manis
Sedikit air
Sedikit gula jawa
Bumbu yang dihaluskan :
3 siung bawang putih
5 siung bawang merah
3 cabe rawit
3 cabe keriting
1 sdt garam
Langkah Pembuatan kering tempe:
Pertama haluskan bumbu. Tumis bumbu halus, masukkan serai, daun salam, daun jeruk, lengkuas, dan jahe, tunggu sampe harum. Tambahkan air, tunggu mendidih dan agak menyusut. Lalu masukkan tempe yg sudah digoreng kering, tambahkan kecap manis dan gula jawa. Cek rasa, lalu biarkan airnya menyusut sambil diaduk2.
MIE GORENG
Bahan-bahan :
1 bungkus mie telur (direbus dulu)
1 wortel (iris-iris)
Kubis (iris-iris)
Daun bawang (iris-iris)
1 batang serai
2 sdm kecap manis
Bumbu yang dihaluskan :
3 siung bawang putih
5 siung bawang merah
2 kemiri
1 sdt merica
1 sdt garam
Langkah membuat Mie goreng :
Pertama haluskan bumbu, lalu tumis hingga harum. Setelah harum, masukkan wortel dan kubis, tunggu hingga agak layu. Lalu masukkan mie, kecap dan daun bawang. Cek rasa dan mie goreng siap untuk dihidangkan.
PERKEDEL KENTANG
Bahan-bahan :
4 kentang ukuran sedang (direbus, lalu dihaluskan)
1 butir telur
Bumbu yang dihaluskan :
3 siung bawang putih
4 siung bawang merah
1 sdt merica
1/2 sdt garam
Langkah membuat Perkedel kentang :
Haluskan bumbu, lalu campur bumbu dengan kentang yg sudah dihaluskan. Bentuk kentang menjadi bulat2 celupkan ke telur kocok. Lalu goreng perkedelnya sesuai ukurang yang disukai.
SAMBAL GORENG KENTANG
Bahan-bahan :
5 kentang ukuran sedang (potong dadu, lalu goreng)
1 batang serai (geprek)
2 ruas lengkuas (geprek)
2 ruas jahe (geprek)
2 daun salam
1 santan kara
Sedikit air
Sedikit gula jawa
Bumbu yang dihaluskan :
4 siung bawang putih
5 siung bawang merah
2 kemiri
4 cabe rawit
8 cabe merah keriting
1 tomat
1 sdt garam
Langkah pembuatan Sambal goreng kentang :
Mula-mula haluskan bumbu, lalu tumis. Tambahkan serai, daun salam, lengkuas dan jahe. Tunggu hingga harum. Setelah harum, tambahkan sedikit air dan gula jawa. Saat mendidih, masukkan kentang yg sudah digoreng. Cek rasa, lalu tunggu hingga air menyusut sambil di aduk-aduk setelah menyusut, sambal goreng kentang siap dihidangkan