JABAR EKSPRES – Bagi warga Bandung pasti sudah tidak asing lagi dengan jajanan kuliner yang ada di Jalan Lengkong Kecil kota Bandung. Disini aku bakal kasih 5 rekomendasi jajanan favorit yang ada di tempat ini.
Buat kamu pecinta kuliner wajib banget untuk datang ke tempat Street Food ini yang memiliki banyak tenda-tenda jajanan makanan yang berada di sepanjang pinggir jalan. Cocok juga untuk kamu yang ingin memburu takjil atau yang ingin berbuka puasa disini.
Baca juga: 3 Tempat Wisata Favorit Saat Lebaran Di Bandung Timur!
Melansir dari akun tiktok @risaindraa Surganya kuliner malam di Bandung adalah di Jalan Lengkong Kecil, apalagi kalo kamu datang dihari weekend pasti akan sangat ramai pengunjung. Jika kamu datang ke tempat ini, kamu akan menemukan berbagai macam makanan dimulai dari Appatizer, Maincourse, dan bahkan ada juga Dessert. Kamu tinggal menyusuri semua jajanan yang ada di pinggir jalan.
Para konsumen juga tidak hanya dari warga kota Bandung saja tetapi ada beberapa konsumen yang dari luar kota yang mengunjungi jajanan Street Food ini. Ada banyak juga seorang Youtuber dan Tiktokers yang datang untuk membuat konten di Lengkong Kecil. Selain tenda-tenda jajanan makanan, terdapat juga restoran yang berada di pinggir Jalan Lengkong Kecil seperti Warung Steak, Steak Ranjang Lengkong, Steak Republik dan berbagai macam Restoran lainnya.
Berikut Rekomendasi Jajanan Favorit di Jalan Lengkong Kecil Bandung:
- Gyoza dan Ekado, buat kamu pecinta makanan Jepang kamu harus coba hidangan makanan ini dengan harga yang cukup terjangkau, murah, dan juga enak. Apalagi makanan ini dibarengi dengan chili oil yang memiliki citarasa yang pedas dan juga juicy. Harga yang ditawarkan mulai dari Rp13.000 per porsinya isi 3 dengan ukuran yang besar-besar, ada juga beberapa topping lainnya yang bisa kamu cobain.
- Halo Snap, tidak hanya jajanan kuliner tapi kamu juga bisa sambil berfoto dengan teman kamu di Foto Box Halo Snap ini. Kamu hanya perlu membayar seharga Rp25.000 dan mendapatkan 2 strip foto.
- King Crepes, siapa yang tidak suka jajanan crepes ini, dengan berbagai pilihan topping yang banyak kamu bisa pilih dengan sesuai harga yang sudah ditentukan, Jajanan ini merupakan salah satu jajanan yang ramai dikunjungi oleh para konsumen. Harga yang ditawarkan dimulai dari Rp13.000 dan jika menambah topping seperti Es Krim sekitar Rp19.000 an.
- Jalakotek, jajanan ini merupakan makanan khas dari Majalengka seperti Cireng yang diisi dengan berbagai macam varian rasa. Harga yang di tawarkan juga cukup murah cuman Rp2000 aja per 1 pcs.
- Pan Cake, salah satu makanan dessert yang cukup viral di mana-mana, kamu bisa beli hidangan makanan ini dengan harga yang cukup terjangkau dan juga enak. Bentuk dari makanan ini juga cukup unik seperti bulat koin mini, topping yang ditawarkan juga tidak kalah dengan makanan mewah. Kamu bisa cobain beli Pan Cake ini dimulai dari harga Rp25.000 saja.