JABAR EKSPRES – Resep Bakso Daging Sapi ini selalu menjadi makanan favorit banyak orang, dengan kuah yang menghangatkan badan rasa yang gurih dan juga pasti enak.
Bakso selalu hadir di jajaran pasar kaki lima, dengan beraneka macam ragam isi baksonya menjadi lebih unik dan kreatif. Diantaranya ada isian bakso keju, telur, daging cincang, dan bahkan isi bakso cabai.
Baca juga: Heboh! Jungkook BTS Resmi Jadi Brand Ambassador Calvin Klein
Resep bakso makanan ini juga sangat cocok dijadikan menu ramadan kita saat sahur atau berbuka puasa, apa lagi dengan panas-panasnya kuah bakso yang gurih dan ditambah dengan racikan saus sambal atau kecap bikin cita rasa kamu makin seru.
Kamu bisa buat hidangan resep bakso ini sendiri dirumah tanpa khawatir akan gagal, karena Chef Devina Hermawan sudah mempersiapkan menu ini dengan cara yang mudah dan praktis.
Berikut Resep Bakso Daging Sapi Ala Chef Devina Hermawan:
Resep Bakso Sapi (30-35 pcs)
Bahan:
500 gr daging sapi chuck (leher), kalau banyak darah potong-potong dan bilas terlebih dahulu
100 gr tetelan / lemak sapi
2 sdm bawang merah goreng
½ sdm bawang putih goreng
80 gr tepung sagu
1.5 sdt garam
2 sdt gula pasir
½ sdt merica
1 sdt Royco Kaldu Sapi
130 gr es batu
1 butir putih telur
2 sdt baking powder
Baca juga: Cocok Untuk Takjil! Resep Kroket Belanda
Bahan kuah bakso:
2,5 liter air
200 gr tetelan sapi
1 sdt Royco Kaldu Sapi
1 sdt garam
1 sdt gula pasir
¼ sdt merica
1 sdm bawang putih goreng
1 sdm bawang merah goreng
Pelengkap:
Sawi hijau
Daun bawang
Seledri
Bawang goreng
Baca juga: Menu Vegetarian! Resep Tempe Lada Hitam Sehat
Cara pembuatannya:
- Keringkan daging, buang silver skin lalu potong-potong
- Masukkan ke dalam food processor beserta tetelan lalu masukkan garam, gula, merica, Royco Kaldu Sapi, baking powder, bawang merah goreng, dan bawang putih goreng. Haluskan hingga lengket 2-3 menit
- Masukkan putih telur, haluskan kemudian masukkan es batu secara perlahan, haluskan hingga rata
- Masukkan tepung sagu, haluskan kembali. Pindahkan ke dalam mangkuk. Simpan di dalam kulkas
- Untuk kuah, didihkan air lalu masukkan tetelan
- Blender bawang putih goreng dan bawang merah goreng kemudian masukkan ke dalam kuah
- Masukkan Royco Kaldu Sapi, garam, gula pasir, dan merica
- Potong-potong sawi hijau lalu rebus di panci terpisah, tiriskan
- Bentuk bulat bakso dengan tangan ataupun dengan sendok kemudian masukkan ke dalam air panas hingga mengapung atau matang
- Masukkan bakso ke dalam kuah beserta sawi hijau
- Pindahkan ke dalam mangkuk beri taburan seledri, daun bawang, dan bawang goreng
- Bakso sapi siap disajikan