JABAR EKSPRES – Bulan puasa tinggal menghitung hari. Sayangnya, beberapa harga bahan pokok ada yang mengalami kenaikan.
Harga bahan-bahan pokok yang mengalami kenaikan ini termasuk bahan-bahan pokok yang sangat penting bagi ibu-ibu di dapur.
Bagaimanapun, kecenderungan kenaikan harga bahan pokok ini kerap terjadi menjelang bulan Ramadhan tiba.
Nah, berikut ini merupakan bahan-bahan wajib di dapur yang mengalami kenaikan, melansir data dari situs Kemendag yang dikutip oleh Databoks Katadata.
Simak terus artikel kali ini untuk mendapatkan informasi perihal bahan pokok mana saja yang mengalami kenaikan.
BACA JUGA: Makanan yang Cocok Dijual Saat Bulan Puasa, Dijamin Untung
Kenaikan dan Penurunan Harga Bahan Pokok Jelang Puasa
Adapun bahan pokok yang melejit harganya adalah komoditi cabai rawit merah.
Setidaknya harga cabai rawit merah berada dalam kisaran Rp72.300/kg hari ini berdasarkan data dari Sistem Pemantauan Pasar dan Kebutuhan Pokok (SP2KP) Kementerian Perdagangan.
Padahal, pada awal Maret 2023, harga cabai rawit merah berkisar Rp52.600/kg. Itu artinya, harga cabai rawit merah mengalami kenaikan sebesar 37,45 persen.
Kendati demikian, melansir situs Pusat Informasi Harga Pangan Strategis Nasional (PIHPS), ada beberapa bahan pangan yang juga mengalami penurunan per 17 Maret 2023.
Adapun untuk harga bawang merah ukuran sedang mengalami penurunan harga sekitar -0,42 persen atau senilai Rp-150.
Hal yang sama juga terjadi untuk harga bawang putih ukuran sedang. Penurunannya berkisar -0,46 persen atau sekitar Rp-150.
BACA JUGA: 5 Ide Jualan Jelang Bulan Puasa!
Daftar dan Rincian Harga Pangan 20 Maret 2023
- Cabai rawit merah – Rp72.300 per kg
- Cabai merah besar – Rp46.500 per kg
- Cabai merah keriting – Rp46.000 per kg
- Bawang putih honan – Rp32.800 per kg
- Beras medium – Rp11.900 per kg
- Beras premium – Rp13.700 per kg
- Daging ayam ras – Rp34.800 per kg
- Minyak Goreng Minyakita – Rp15.100 per liter
- Kedelai impor – Rp15.600 per kg
- Tepung terigu – Rp13.300 per kg
- Daging sapi paha belakang – Rp137.200 per kg
- Gula pasir – Rp14.400 per kg
- Telur ayam ras – Rp29.600 per kg
- Minyak goreng kemasan premium – Rp21.000 per liter
- Minyak goreng curah – Rp14.600 per liter
- Bawang merah – Rp36.700 per kg