Cara Mengecas Motor Listrik di Rumah, Berapa Lama dan Perawatan Baterai

Jika menggunakan motor listrik Gesits, pengendara bisa menghemat biaya hingga Rp2,8 juta per tahun dibandingkan menggunakan bahan bakar minyak (BBM).

Baterai Gesits menggunakan jenis Li-ion dengan kapasitas daya 72 Volt yang membutuhkan waktu pengisian selama 3-4 jam.

Namun, apa yang akan terjadi jika baterai Gesits yang dapat menempuh jarak hingga 50 kilometer ini, tidak dapat diisi ulang saat dayanya habis.

Berapa Lama Mengecas Motor Listrik di Rumah?

Karena daya yang diperlukan tidak terlalu besar, pengisian motor listrik di rumah juga dapat dilakukan dengan cepat, seperti pada contoh motor listrik Gesits.

Spesifikasi motor listrik buatan Indonesia ini menunjukkan bahwa waktu pengisian baterai hingga penuh membutuhkan waktu sekitar 3-4 jam. Gesits dilengkapi dengan baterai 72 V 20 Ah, sehingga jika hanya menggunakan satu baterai, motor ini dapat digunakan untuk berkendara hingga 50 km.

Selain itu, motor listrik Gesits juga mendukung penggunaan baterai ganda untuk meningkatkan jarak tempuhnya menjadi dua kali lipat.

Sebagai contoh lain, motor listrik baru di Indonesia yang bernama Alva One memiliki waktu pengecasan sekitar 4 jam, seperti yang dijelaskan dalam lembar spesifikasinya.

Baterai Alva One memiliki kapasitas 60 V 45 Ah dan dapat digunakan untuk berkendara hingga 70 km dengan satu baterai.

Dari contoh-contoh tersebut, terlihat bahwa waktu pengisian baterai motor listrik di rumah relatif cepat.

Jika diasumsikan pengisian dilakukan pada malam hari ketika pengguna sedang istirahat dan penggunaan listrik rumah tidak terlalu tinggi, maka pada pagi hari baterai motor sudah terisi penuh dan siap digunakan kembali.

Bagaimana Merawat Baterai Motor Listrik?

Merawat motor listrik tidak hanya berfokus pada perawatan motor itu sendiri, namun juga sangat penting untuk merawat komponen baterai yang menjadi sumber daya motor tersebut.

“Sangat tidak disarankan jika menggunakan sepeda listrik, motor listrik, atau mobil listrik sampai daya pada baterainya benar-benar habis,” ujar salah satu anggota Komunitas Sepeda/ Motor Listrik (Kosmik) Indonesia, Junardi Hwangshuwei, dikutip dari Kompas.com.

Junardi menyarankan bahwa ketika baterai motor listrik tersisa 25%, sebaiknya segera diisi ulang meskipun tidak sampai penuh.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan