Jadwal Ulang Persija vs Persib, Laga akan di Gelar Akhir Maret 2023

JABAR EKSPRES – Sebelumnya pertandingan Persija Jakarta melawan rivalnya Persib Bandung akan di gelar di stadion Gelora Bung Karno Jakarta pada tanggal 4 Maret 2023 lalu.

Tetapi laga tersebut di tunda lantaran stadion Gelora Bung Karno sudah terpakai oleh persiapan konser BLACKPINK.

Menurut informasi direktur Persib Bandung bermartabat, Teja Tjahjono memastikan jika laga tersebut akan segera di gelar pada 31 Maret 2023.

Baca juga : Xiaomi 12T 5G Bawa Spesifikasi Gahar dengan Harga Terjangkau

Manajemen Persib berharap tidak ada penundaan lagi dalam pertandingan kali ini.

“PT Liga Indonesia Baru (LIB) mengumumkan penjadwalan ulang pertandingan Persija vs Persib yang sedianya di gelar 4 Maret menjadi 31 Maret 2023”. Tulis laman resmi Persib Bandung, di kutip Jumat (10/3).

Sebelumnya pertandingan ini di rencanakan di stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi. Tapi tidak mendapat izin keamanan di stadion tersebut.

Tedy mengatakan jika Persib harus menerima pengulangan jadwal dari PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Ia berharap pertandingan berjalan baik sesuai dengan instruksi dari LIB.

Sebab selain melawan Persija, Persib Bandung juga harus melakoni laga tunda melawan Bayangkhara FC yang harusnya di gelar pada 16 Januari 2023 lalu.

Namun sampai saat ini belum ada jadwal ulang untuk pertandingan tersebut.

Baca juga : Suzuki Celerio 2023 Mobil LCGC dengan Banyak Fitur dan Mesin Dual VVT K 1.200cc

“Kita sudah dan harus menerima penjadwalan ulang melawan Persija, dan kita juga berharap agar segera di jadwalkan ulang untuk pertandingan melawan Bayangkhara FC supaya tidak ada perubahan ulang kembali”. Ujar Teddy.

Dengan demikian di musim terakhir pada bulan Ramadhan, Persib akan menjalani 4 laga terakhirnya.

Tentu hal ini akan menjadi hal berat untuk Persib yang tengah bersaing untuk merebut gelar juara BRI liga 1 2023.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan