Link “Ujian Kepekaan” via Google Form, Lo Beneran Ngak Peka?

JABAR EKSPRES – Media sosial membawa banyak tren-tren baru di kalangan warganet. Salah satunya adalah link ujian kepekaan via google form ini.

Beberapa waktu belakangn ini, platform media sosial TikTok dan Twitter banyak menyebarkan link ujian maupun link tes.

Mulai dari link ujian bucin, link test psikopat, link ujian kesabaran, link ujian kemalasan, link ujian mencintai diam-diam, hingga link ujian penggemar K-pop.

Tidak ketinggalan, ujian kepekaan juga banyak dicari oleh warganet. Bukan tanpa sebab, karena dengan mengikuti ujian via google form ini, kita bisa mengetahui bagaimana tingkat kepekaan diri sendiri.

Jika banyak yang bilang kamu orang yang enggak peka, maka bisa banget nih cobain ujian kepekaan ini.

Sebagai informasi, peka merupakan istilah yang berarti mudah merasa atau mudah teransang. Orang dengan sifat peka akan mudah memahami perasaan orang lain.

Nah, untuk mengerjakan ujian kepekaan ini sangat mudah. Kamu bisa mengakses link ujian yang tercantum pada bagian akhir artikel ini.

Baca Juga: LINK Ujian Kemalasan via Google Form, Cek Separah Apa Sifat Malas Kamu!

Link tes ujian kepekaan ini hanya bersifat hiburan semata. Namun, disamping itu kamu bisa mengetahui tingkat kepekaanmu dari nilai poin yang diperoleh.

Dalam ujian kepekaan ini kamu cukup menjawab setiap pertanyaan yang tertera. Dari mulai mengisi nama kamu, boleh dengan memakai nama inisial.

Pada ujian ini ada pertanyaan terbuka dan tertutup. Pertanyaan yang memiliki poin adalah pertanyaan tertutup.

Terdapat 13 pertanyaan tertutup yang berbentuk pilihan ganda dalam ujian ini. Adapun setiap pertanyaan tersebut bernilai 20 poin.

Baca Juga: Cek Tingkat Kebucinanmu dengan “Ujian Bucin” Ini, Apakah Sudah Tidak Tertolong?

Dari total poin yang diperoleh dalam ujian kepekaan, kamu bisa mengetahui bagaimana tingkat kepekaanmu.

Diantaranya untuk yang memperoleh nilai 20-80 poin termasuk ‘Lo kagak peka banget’. Dan untuk peserta yang mendapatkan nilai 100-140 termasuk ‘Lo kagak peka’.

Selanjutnya untuk perolehan nilai 160-200 termasuk kategori ‘Lo peka’. Terakhir ada kategori ‘Lo orang yang sangat peka’ dengan perolehan nilai 220-260 poin.

Berita Terkait