Rekomendasi Wisata Malam Tahun Baru di Bandung, Nikmati City Light yang Indah!

JABAREKSPRES- Bagi kamu yang ingin memeriahkan malam tahun baru di Kota Bandung, berikut ini daftar temapat wisata malam tahun baru di Bandung.

Tahun baru menjadi ajang untuk berekreasi bersama keluarga, teman, ataupun kerabat. Nah salah satu destinasi andalan wisatawan lokal adalah Kota Bandung.

Nah, bagi kamu yang berencana untuk wisata malam tahun baru di Kota Bandung, kamu harus masukan beberapa daftar tempat ini di catatan kamu.

Malam tahun baru identik dengan kembang api yang menghiasi langit malam pergantian tahun. Di Bandung ternyata ada tempat untuk menikmati kembang api loh.

Penasaran tempat apa saja yang bisa dijadikan referensi kamu untuk menghabiskan momen pergantian tahun di Bandung?

Langsung saja simak daftar rekomendasi wisata malam tahun baru di Kota Bandung.

  1. Bukit Bintang
bukit Bintang Rekomendasi wisata malam tahun baru Bandung
Bukit Bintang Rekomendasi wisata malam tahun baru Bandung (sumber gambar: instagram @mountravellers)

Rekomendasi pertama yang bisa dijadikan tempat untuk menyaksikan taburan kembang api di Kota Bandung adalah Bukit Bintang.

Selain untuk menikmati taburan kembang api, kamu juga bisa menikmati city light Kota Bandung yang cantik.

Bagi kamu yang ingin membawa pasangan, tempat ini merupakan tempat yang cocok bagi kamu. Dikarenakan kamu bisa membangun suasana romantis saat momen pergantian tahun.

Lokasi Bukit Bintang ini berada di Kampung Buntis Bongkor, Desa Cimenyan, Kecamatan Cimenyan.

Adapun harga tiket masuk ke area wisata ini Rp 15.000 per orang. Kamu juga bisa melaksanakan camping dengan harga Rp.20.000 perorang.

  1. Punclut Bandung
Punclut Rekomendasi wisata malam tahun baru Bandung
Punclut Rekomendasi wisata malam tahun baru Bandung

Rekomendasi selanjutnya destinasi wisata malam tahuin baru di Bandung adalah Puncult atau Puncak Ciumbuleuit.

Lokasi Punclut ini berada di Jalan Rereongan Sarupi, Ciumbuleuit, Cidadap, Kota Bandung.

Nah, sama halnya dengan yang sebelumnya wisata Punclut ini merupakan sebuah bukit atau dataran tinggi.

Dimana di sana terdapat banyak sekali tempat-tempat untuk kuliner. Kamu bisa mengajak keluarga untuk bersantap malam sambil menikmati city light yang indah.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan