MELANKOLIS Dan SANGUINIS Pasangan Yang Bertolak Belakang, Tapi Saling Melengkapi.

JABAR EKSPRES- Benarkah ? MELANKOLIS dan SANGUINIS adalah Pasangan yang Bertolak Belakang, Tapi Saling Melengkapi. Simak penjelasan nya di bawah ini :

Melankolis dan sanguinis adalah dua kepribadian yg bertolak belakang. Satunya pendiam, yg satunya lagi dikenal ceria dan supel banget.

Namun, tidak semua hal yg bertolak belakang berarti ga cocok. Dalam urusan cinta, melankolis dan sanguinis bisa jadi pasangan yg cocok. Mereka bisa saling melengkapi satu sama lain.

Sanguinis yang Ceria Bisa Menghibur Melankolis yang Pemurung

Melankolis butuh seseorang yang ceria dan bisa menghiburnya seperti sanguinis ini. Untungnya, orang sanguinis ini memang senang membuat orang-orang sekitarnya merasa senang. Ia punya segudang cerita lucu yang bisa membuat melankolis tertawa.

Melankolis Bisa Menjadi Pendengar yang Baik untuk Sanguinis

Berhubung sanguinis adalah kepribadian yang rame dan suka banget cerita banyak hal, ia butuh melankolis yang pendiam, namun bisa jadi pendengar yang baik untuk mendengarkan ceritanya.

Melankolis bakalan tahan berjam-jam dengerin cerita si sanguinis, apalagi kalau topik pembicaraannya membuat melankolis tertarik.

Melankolis yg Penuh Perencanaan Bisa Mengimbangi Sanguinis yang Spontan

Daripada membuat perencanaan atau mikirin soal sebab-akibatnya, sanguinis lebih senang lakukan segala hal secara spontan. Itulah sebabnya sanguinis butuh seorang dengan kepribadian melankolis yg penuh perencanaan dan detail banget. Melankolis bakalan mikirin dari A-Z sebelum lakukan segala hal.

Sanguinis yg Kurang Tertata Butuh Melankolis yg Terorganizir

Jangan heran lihat sanguinis kebingungan mencari barangnya atau meja kerjanya berantakan karena seperti itulah orangnya.

Sanguinis yg kurang tertata dan pelupa ini butuh pasangan dengan kepribadian melankolis yg well organized, rapih, pokoknya semua sudah diletakkan sesuai tempatnya.

Sanguinis yg Pemaaf Mampu Menetralkan Melankolis yg Cenderung Pendendam

Melankolis cenderung pendendam sama orang-orang yg sudah menyakitinya. la akan ingat setiap perbuatan maupun perkataan orang tersebut. Kalau dibiarkan terus-menerus akan berdampak buruk pada melankolis. Dengan memiliki pasangan yg berkepribadian sanguinis, melankolis bisa belajar memaafkan dan ga mudah tersinggung.

Baca juga Artikel lainya disini

Tinggalkan Balasan