JABAR EKSPRES – Jadwal M4 World Championship akhirnya telah resmi dirilis oleh Moonton, Kamis (8/12/22). Indonesia terpilih menjadi tuan rumah M4 World Championship yang nantinya akan digelar di Jakarta, pada bulan Januari 2023.
Jika tidak ada perubahan, jadwal M4 World Championship dimulai pada 1 – 15 Januari 2023, dan terbagi ke dalam berbagai fase yaitu Group Stage, Knockout Stage dan Grand Finals.
Pada babak Group Stage 1 – 4 Januari 2023 menggunakan sistem B01 (satu game), 16 tim esport partisipan M4 World Championship 2023 dibagi dalam 4 grup. Tidak akan ada peserta yang gugur dari babak group stage, akan tetapi grup ini yang akan menentukan posisi mereka di babak Knockouts.
Setelah tiga laga di Group Stage, akan masuk babak gugur atau Knockout Stage 7 – 14 Januari 2023, 8 tim dengan posisi terbaik (posisi 1-2 masing-masing grup) akan mengisi upper bracket. Sebaliknya, 8 tim sisanya (posisi 3-4 masing-masing grup) otomatis akan mengisi lower bracket di babak knockouts.
Di babak Knockouts, masing-masing tim akan bermain dengan game yang berbeda. Jika pada babak grup mereka bermain dengan format BO1, maka di babak upper bracket mereka akan bermain dengan format BO5 dan di lower bracket akan memainkan BO3.
Harus berhati-hati, karena posisi akan menentukan hasil yang dapat mengantarkan mereka menuju babak selanjutnya di turnamen ini.
Kemudian, babak semifinal dan final Lower Bracket akan menggunakan B05. Terakhir Grand Final M4 World Championship pakai B07.
Hasil pertandingan, sebagai berikut:
Day 1 (Minggu, 1 Januari 2023):
– Blacklist International (Filipina) vs. Incendio Supremacy (Turki) – 14:00 WIB
Malvinas Gaming (Amerika Latin) vs. MDH Esports (Vietnam) – 15:00 WIB
– Incendio Supremacy (Turki) vs. Falcon Esports (Myanmar) – 16:00 WIB
– TODAK (Malaysia) vs. Malvinas Gaming (Amerika Latin) – 17:00 WIB
– Falcon Esports (Myanmar) vs. Burn x Team Flash (Kamboja) – 18:00 WIB
– Onic Esports (Indonesia) vs. TODAK (Malaysia) – 19:00 WIB
Day 2 (Senin, 2 Januari 2023):
-RSG Singapore (Singapura) vs. Occupy Thrones (Timur Tengah) – 14:00 WIB
– The Valley (Amerika Utara) vs. S11 Gaming Argentina (Amerika Latin) – 15:00 WIB
– RRQ Hoshi (Indonesia) vs. Occupy Thrones (Timur Tengah) – 16:00 WIB
– RRQ Akira (Brazil) vs. The Valley (North America) – 17:00 WIB