Lokasi Tempat Nobar Gerhana Bulan Total di Bandung pada 8 November 2022

Bagi masyarakat di Papua, Papua Barat, sebagian Maluku Utara dan Maluku sudah bisa menikmatinya.

Lalu untuk gerhana bulan total mulai (U2), terjadi pada pukul 17.16.19 WIB, 18.16.19 WITA, 19.16.19 WIT.

Untuk fase ini, sudah mulai bisa dinikmati masyarakat di banyak wilayah.

Antara lain, Papua, Papua Barat, Maluku, Maluku Utara, Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Selatan.

Kemudian NTT, NTB, Bali, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, sebagian besar Kalimantan Tengah, sebagian Kalimantan Barat, serta sebagian Jawa Timur.

Sedangkan puncak gerhana bulan total terjadi pada pada pukul 17.59.11 WIB, 18.59.11 WITA, 19.59.11 WIT.

Sayangnya, fase ‘sempurna’ itu tak bisa dinikmati masyarakat di wilayah Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, dan Bengkulu.

Terakhir, adalah fase gerhana bulan total berakhir (U3) terjadi pada pukul 18.42.03 WIB, 19.42.03 WITA, 20.42.03 WIT.

Baru di fase inilah seluruh masyarakat di seluruh wilayah di Indonesia bisa menikmatinya.

Itulah lokasi nobar gerhana bulan total 8 November di Bandung, fase dan lokasi seluruh Indonesia. (pojoksatu-red)

Tinggalkan Balasan