BANDUNG – Menindak lanjuti larangan dari pemerintah mengenai larangan penjualan beberapa obat sirup, Rumah Sakit Karsa Medika (UKM) memiliki cara sendiri dalam memberikan resep obat. Khususnya pada pasien anak.
Salah satu cara alternatif pengganti pemberian obat sirup adalah dengan memberikan obat dalam bentuk infus dan puyer atau serbuk.
Dirut RS UKM Dokter Theresia Monica Rahardjo mengatakan, dalam memberikan obat kepada pasien saat ini tidak lagi memberikan obat sirup.
“Pemberian obat kepada pasien anak, dilakukan dengan infus atau puyer,” ujar Theresia dalam keterangannya, Rabu, (26/10)
Pasien obat dalam bentuk putyer ini diberikan juga pada pasien yang sedang menjalani rawat inap ataupun berobat jalan.
Dengan begitu, secara umum pemberian obat kepada pasien tidak lagi menjadi masalah. Hanya saja untuk membuat obat dalam bentuk puyer harus diracik terlebih dahulu.
‘’Ini memakan waktu untuk proses peracikan karena harus dilakukan sesuai takaran berdasarkan dosisnya,’’ kata Theresia.
Dokmo sapaan akrab Dokter Theresia mengatakan, obat dalam bentuk puyer sebetulnya obat tablet yang sudah dihaluskan. Hal ini biasa diberikan pada pasien anak agar mudah mencerna.
Obat dalam bentuk puyer ini harus dilakukan penakaran ulang dosis sebelum diberikan kepada pasien.
“Prosesnya lumayan membutuhkan waktu lama. Harus menumbuk, menakar dan mengemas,” ungkapnya.
Menurut Theresia, di RS UKM hampir setengahnya merupakan pasien anak, baik yang sedang rawat inap maupun rawat jalan.
Dia menjelaskan, di ruang Cikahuripan memiliki kapasitas 27 tempat tidur dan diisi oleh 18 pasien anak. Di Ruang Ciwalagri dari 32 tempat tidur diisi oleh 15 pasien anak dan di ruang PICU terdapat 2 pasien anak.
“Hampir setengahnya pasien anak. Belum pasien rawat jalan yang rata-rata ada 40 pasien anak. Semuanya diberi obat puyer yang harus diracik terlebih dahulu, jadi waktu yang dibutuhkan lumayan lama,” ucapnya.
Pihaknya juga memberi edukasi kepada orang tua bagaimana cara agar anak mau meminum obat dalam bentuk puyer.
Hal ini penting dilakukan mengingat anak biasanya terbiasa meminum obat sirup yang memiliki rasa tidak pahit.