Sharaga Art juga mendukung program pemerintah dalam hal UMKM ketika pameran produk dibeberapa wilayah maupun dinas. Pemanfaatan limbah ini menjadikan produk Oting meraih penghargaan.
” Penghargaan alhamdulillah sudah kami dapatkan salah satunya produknya naga. Kami dapat penghargaan pemanfaatan limbah dan kampung ekonomi kreatif.” Bebernya.
Sharaga Art juga tidak menutup pintu untuk masyarakat atau pelajar yang ingin belajar membuat kerajinan tangan dari Pipa PVC bekas ini.
“Harapannya nanti kami membuat workshop untuk pelajar, agar mengajak pemuda untuk terus berkarya memanfaatkan barang yang ada disekitar kita, dan juga melakukan silaturahmi tukar pikiran dengan pengrajin pipa bekas di Jawa Barat khususnya Bogor,”pungkasnya (SFR)