Ratusan Pejabat Pemkot Bandung Resmi Dilantik, Diharap Mampu Hadapi Tantangan

JabarEkspres.com, BANDUNG – Wali Kota Bandung, Yana Mulyana mengharapkan, sebanyak 131 pejabat Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung yang baru saja dilantik, pada Jumat (14/10), kuat menghadapi tantangan.

Terlebih, kata Yana, tantangan pada masa mendatang bertambah berat. Yakni disusul dengan adanya fenomena resesi, serta kenaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) di masyarakat.

“Ada dampak BBM yang bikin daya beli masyarakat juga menurun. Jadi tugas pemerintah itu tentunya ke depan semakin berat,” ungkap Yana di Balaikota, Jumat (14/10).

Sehingga, dirinya melanjutkan, wajar apabila Pemkot Bandung melakukan rotasi serta mutasi pejabat. “Itu tadi, untuk menjawab tantangan ke depan,” tegasnya.

Disamping mempersiapkan untuk masa mendatang, beber Yana, pejabat yang baru dilantik itupun diharapkan bisa lebih menaikkan ritme kerja. Misalnya memberi pelayanan efektif dan efisien.

“Dan tetap, memberikan pelayanan terbaik kepada yang diberi pelayanan,” bebernya.

Sementara itu, dirinya memastikan, para pejabat yang dilantik ialah mereka yang terbaik. Sesuai dengan jejak rekam yang mumpuni dan berkinerja baik.

“Kami ada rekam jejak manajemen talentanya. Tidak serta merta. Mudah-mudahan, right man in the right place,” pungkasnya.

Sejumlah pejabat yang dilantik di antaranya, Uum Sumiati sebagai Kepala DInas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Luthfi Firdaus sebagai Sekretaris Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman.

Lalu selanjutnya, Sultoni sebagai Kepala Bidang Pendapatan Asli Daerah 1 Badan Pendapatan Daerah, dan Susi Darsiti sebagai Kepala Bidang Diseminasi Diskominfo.*** (zar)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan