Jadwal SIM Keliling di Bekasi Tanggal 2-7 Agustus 2022, Catat Lokasinya!

Jabarekspres.com – Berikut ini jadwal SIM Keliling di Bekasi tanggal 2-7 Agustus 2022, jangan lupa catat lokasinya!

Surat Izin Mengemudi (SIM) menjadi syarat mutlak mengendarai motor dan mobil di jalan raya.

Dengan begitu, Anda jangan sampai lupa untuk melakukan perpanjangan surat izin mengemudi.

Sementara itu, SIM memiliki batas waktu berlaku yaitu selama 5 tahun. Untuk tetap memiliki legalitas mengemudi SIM Anda harus melakukan perpanjang.

Kini, hadir layanan SIM Keliling yaitu layanan mobile yang memiliki banyak kelebihan ketimbang harus datang ke kantor Satpas (Satuan Penyelenggara Administrasi SIM).

Untuk persyaratan yang harus Anda bawa yaitu SIM lama, fotokopi SIM lama, KTP, fotokopi KTP, dan uang untuk biaya perpanjangan.

Berapa biaya perpanjangan SIM A dan C? Untuk perpanjangan SIM A Rp 80.000 dan perpanjangan SIM C Rp. 75.000.

Seperti Jabar Ekspres rangkum dari berbagai sumber, berikut ini lokasi SIM Keliling di Bekasi tanggal 2-7 Agustus 2022.

Selasa, 2 Agustus 2022

Lokasi: Mega Bekasi Hypermall, Jalan Jenderal Ahmad Yani Nomor 1.

Rabu, 3 Agustus 2022

Lokasi: Metropolitan Mall Bekasi, Jalan KH Noer Ali

Kamis, 4 Agustus 2022

Lokasi: Bekasi Cyber Park (BCP) Jalan KH Noer Ali Nomor 177

Jumat, 5 Agustus 2022

Lokasi: Gateway Park LRT City, Jatibening

Sabtu, 6 Agustus 2022

Lokasi: Revo Town Bekasi, Jalan Ahmad Yani Nomor Kavling 1

Minggu, 7 Agustus 2022

Lokasi : Tidak Beroperasional

Itulah informasi tentang jadwal SIM Keliling di Bekasi tanggal 2-7 Agustus 2022, semoga bermanfaat.***

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan