JABAREKSPRES.COM – Serial drama terbaru karya Prilly Latuconsina dan Umay Shahab berjudul Dear Stranger langsung mencuri perhatian publik, di penayangan perdananya, Rabu 13 Juli 2022.
Melalui rumah produksi Sinemaku, “Dear Stranger” yang tayang di layanan streaming TrueID, di prediksi akan menjadi tontonan favorit terbaru yang sangat layak ditunggu setiap episodenya.
Serial dengan 10 episode ini dibintangi oleh Rey Bong dan Ashira Zamita sebagai pemeran utama. Juga ada Umay Shahab hingga Prilly Latuconsina sebagai pendukungnya.
Prilly dan Umay mengungkapkan alasan mereka mengangkat tema ini. Bagi Prilly, cerita dan problematika cinta serta persahabatan yang dialami oleh kedua pemeran utama dalam serial cukup dekat dengan penonton dan masyarakat.
“Pasti banyak juga yang relate. Problematika yang terjadi antara sahabat cewek dan cowok selalu menjadi hal yang menarik. Itu adalah alasan aku ingin mengangkat tema ini. Aku percaya tema ini bisa menjadi tema yang menarik untuk sebuah series,” kata Prilly.
“Tokoh Bintang, Zalika dan Surya adalah representasi sahabat yang perlu saling mensyukuri memori dan segala kejadian yang pernah terjadi di hidupnya,” ujar Umay menambahkan.
Lebih lanjut, Umay juga mengungkapkan ketertarikannya menjadi produser sekaligus pemain dalam serial “Dear Stranger”. Ia juga mengatakan tidak menyutradarai langsung serial ini, melainkan menggandeng Bobby Prasetyo.
Fokus ceritanya tentang cinta segitia antara kakak beradik terhadap teman masa kecil mereka. Namun suatu kejadian membuat kehidupan ketiganya berubah drastis. Yuk nikmati serial Dear Stranger dengan simak sinopsis dan cara nontonnya di bawah ini.
Bintang (17 tahun) dan Surya (19 tahun) adalah kakak beradik yang bersahabat dekat dengan Zalika (17 tahun). Kedua saudara itu punya perhatian besar kepada perempuan satu ini. Hal tersebut membuat pacar Surya cemburu dengan kasih sayang yang ditunjukan untuk Zalika.
Suatu hari, Zalika ditusuk dari belakang saat tengah membela Bintang dalam perkelahian. Sempat koma, saat Zalika terbangun, ia lupa sama sekali tentang keberadaan Bintang. Hal ini memicu amarah Bintang, apalagi Surya dan Zalika semakin dekat setelah kejadian penusukan.