Salah Satu Perintis BPBD Jabar, Harapkan 2 Poin Ini Guna Kesiapsiagaan Bencana

“Jadi harus dimitigasi dari sekarang, seperti di selatan, pantai maksudnya, mesti dipersiapkan contohnya penahan ombak dan sebagainya,” sambungnya.

“Lalu yang di gunung, selalu diingatkan ada rambu-rambu waspada longsor, hati-hati dekat kawasan kawah, ya, karena harus linier antara kunjungan wisata dengan dampak yang akan ditimbulkan,” imbuhnya.

Kepala Bidang Pembudayaan Olahraga Dispora Provinsi Jabar ini pun memberi contoh, misalnya sehabis lebaran. Di pantai, apabila tidak ada early warning system, rambu-rambu evakuasi atau area titik kumpul. Sementara kondisi pantai tengah banyak pengunjung, bukan tidak mungkin bakal banyak menelan korban jiwa.

“Artinya kita harus prepare. Karena bencana urusan bersama. Perlu saling mengingatkan. Ya, salah satu contohnya (kesadaran) masyarakat setempat. Terus selalu ingat mitigasi bencana. Minimal pemahaman itu sudah tersampaikan ke masyarakat,” pungkasnya. (zar/wan)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan