Jabarekspres.com – Telah terjadi kebakaran di Tunjungan Plaza 5 Surabaya, Api terlihat membumbung tinggi dan berjatuhan dari plafon gedung.
Menurut pantauan dari warga sekitar, api berkobar di kawasan SOGO dan Four Points. Terlihat pengunjung Plaza berhamburan keluar gedung demi menyelamatkan diri.
Akibat adanya insiden kebakaran. Jalan Basuki Rahmat, Embong Malang hingga Jalan Tunjungan macet total karena banyaknya pengguna jalan yang melihat.
Pada saat kebakaran terjadi, banyak pengunjung Tunjungan Plaza 5 Surabaya yang sedang bersiap berbuka puasa yang lari berhamburan keluar dari kawasan plaza demi menyelamatkan diri.
Ada sekitar 8 mobil pemadam kebakaran yang diterjunkan untuk memadamkan api tersebut. Terlihat juga ada beberapa armada ambulan yang sudah stand by demi membantu proses evakuasi bila adanya korban jiwa dalam insiden ini.
Sampai saat ini masih belum ada informasi seputar korban jiwa pada insiden ini.
Inisden ini terjadi sekitar pukul 17:40 tadi atau saat sebelum adzan Maghrib. (mrg)