Ini Saran Dokter Jika Kesulitan Tidur Saat Terinfeksi Covid-19

JAKARTA – Kesulitan tidur bisa dirasakan oleh orang yang terinfeksi Covid-19, ditambah dengan sejumlah gejala yang dirasakan membuat tubuh semakin tidak fit.

Namun, jangan khawatir, para ahli memiliki sejumlah saran untuk mengatasi kesulitan tidur saat kondisi sedang tidak fit.

Berikut tips yang bisa dicoba untuk mengatasi kesulitan tidur saat terpapar Covid-19 yang dikutip dari laman PMJ News.

Seorang dokter penyakit dalam di Washington, Amerika Serikat (AS), Lucy McBride mengatakan cobalah untuk mandi dengan air hangat sebelum tidur.

Siapkan air yang cukup hangat untuk menghasilkan uap. Ini adalah cara yang bagus untuk mengurangi rasa tidak nyaman di tubuh saat sakit.

Selain itu, McBride mengingatkan untuk tidak lupa mengonsumsi obat pengurang gejala. Saat batuk, obat yang dijual bebas penurun demam seperti ibuprofen atau acetaminophen dapat digunakan. Obat bebas itu tidak akan mengganggu obat resep lain.

Namun, jika Anda mengalami muntah atau mual, sangat penting untuk tetap terhidrasi. Anda dapat mencoba minum air kelapa atau minuman yang mengandung elektrolit. Selain itu, jahe juga dapat dicoba untuk membantu mengatasi mual.

Di sisi lain, anda juga bisa mencoba cara yang bisa Anda lakukan untuk mengurangi risiko penularannya dari Covid-19 Omicron.

Berikut 5 langkah sederhana mencegah lonjakan Covid-19 varian Omicron:

1. Selalu Pakai Masker Saat Keluar Rumah

Untuk mencegah penularan virus Corona, setiap orang diharuskan selalu memakai masker saat di luar rumah. Selain itu, gantilah masker jika sudah kotor atau rusak dengan masker yang baru.

2. Tunda Bepergian

Bila tidak ada keperluan mendesak, Anda sangat disarankan untuk menahan diri tidak bepergian ke negara atau daerah dengan transmisi penularan kasus Omicron yang tinggi.

Sebaiknya manfaatkan waktu luang di rumah bersama keluarga untuk saling menjaga dan mengurangi risiko penularan varian Omicron.

3. Olahraga Rutin

Rutin berolahraga atau melakukan aktivitas fisik selama minimal 30 menit setiap hari dapat meningkatkan daya tahan tubuh, sehingga Anda pun bisa kuat melawan paparan virus Corona.

Tak hanya itu, mencukupi waktu tidur, menghentikan kebiasaan merokok, dan membatasi konsumsi minuman beralkohol turut membantu dalam menjaga imunitas tubuh.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan