Lionel Messi Raih Ballon d’Or yang Ketujuh Kalinya, Ronaldo Absen

“Tidak dapat diterima bahwa orang yang bertanggung jawab untuk memberikan hadiah bergengsi seperti itu berbohong dengan cara ini. Sama sekali tidak menghormati seseorang yang selalu menghormati France Football dan Ballon d’Or,” ujar Cristiano Ronaldo lagi.

Mantan penyerang Real Madrid dan Juventus itu membantah punya ambisi meraih Ballon d’Or. Diapun mengungkapkan bahwa ambisi terbesarnya adalah meraih kemenangan dalam gelar nasional internasional dan bersama klubnya saat ini.

“Ambisi terbesar dalam karir saya adalah memenangi gelar nasional dan internasional untuk klub yang saya wakili dan untuk tim nasional di negara saya,” kata CR7.

Dia juga melanjutkan, “Ambisi terbesar dalam karir saya adalah menjadi contoh yang baik bagi semua orang yang ingin menjadi pesepakbola profesional. Ambisi terbesar dalam karir saya adalah meninggalkan nama saya tertulis dalam huruf emas dalam sejarah sepakbola dunia.”

Dia juga membantah tidak hadir dalam malam penganugerahan karena alasan kekecewaan. Dia mengakui tidak hadir karena mengikuti aturan kekarantinaan COVID-19. (dal/fin).

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan