Oleh : Ateng Kusnandar Adisaputra
Setelah melalui penilaian dari aspek : portofolio, karya tulis, test kognitif, presentasi, dan wawancara, Tim Juri Pemilihan Pustakawan Berprestasi Terbaik Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2021, melalui Berita Acara No. 3549/PUS.05.01/BPBMG, tanggal 6 Agustus 2021, telah memutuskan Yuli Asmawati sebagai Peringkat Ke-1.
Yuli Asmawati bekerja sebagai Pustakawan di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Sukabumi. Ketua Tim Juri Pemilihan Pustakawan Berprestasi Terbaik Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2021, Dr. Hj. Nefi Aris Ambar Asmara, MA (Dosen Politeknik STIA LAN Bandung), mengatakan bahwa Yuli Asmawati mengumpulkan nilai 1.047 mengungguli peserta pustakawan lainnya dari Kabupaten/Kota dan instansi vertikal yang ada di Jawa Barat.
Yuli Asmawati merasa terharu dan bersyukur atas terpilihnya sebagai Pustakawan Berprestasi Terbaik Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2021, hal ini berkat pembinaan dan dukungan dari Kepala Dinas Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Sukabumi, Ibu Dr. Hj. Nicke Siti Rahayu sebagai pustakawan utama, dan rekan-rekan pustakawan di Kota Sukabumi.
Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Provinsi Jawa Barat Dr. Ir. Ahmad Hadadi, M.Si, menyampaikan bahwa Penetapan Pemenang Pemilihan Pustakawan Berprestasi Terbaik Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2021.
Hal itu ditetapkan dengan Keputusan No. 161/PUS.05.01.03/KEP-DISPUSIPDA/2021, tanggal 6 Agustus 2021, dengan urutan sebagai berikut : Peringkat Ke-1, Yuli Asmawati (Kota Sukabumi), Peringkat Ke-2, Hariyani Prasetyaningtyas (Kota Cirebon), Peringkat Ke-3, Lusiana Monohevita (Kota Depok), Harapan Ke-1, Lusi Satia Rahmawati (Kab. Bandung), Harapan Ke-2, Sheila Savitri (Kota Bogor), dan Harapan Ke-3, Hada Hidayat Margana (Kota Bandung).
Selanjutnya Ahmad Hadadi mengatakan tujuan dari Pemilihan Pustakawan Berprestasi Terbaik Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2021 adalah : memberi penghargaan kepada pustakawan yang berprestasi, mengembangkan profesionalisme pustakawan, meningkatkan motivasi, inovasi, dan etos kerja pustakawan, dan mewujudkan citra pustakawan sebagai profesi yang dapat dibanggakan.
Ahmad Hadadi menjelaskan bahwa pustakawan berprestasi terbaik adalah pustakawan yang memiliki komitmen dan prestasi unggul dalam bidang kepustakawanan, berkepribadian, berdedikasi, profesional dan bertanggungjawab terhadap pelaksanaan tugasnya, sehingga dapat dijadikan panutan dan dapat memberi motivasi kepada para pustakawan dan tenaga teknis perpustakaan lainnya.