Bersaing dengan berbagai pelaku bisnis global dan domestik, Telkom optimis memperluas kapasitas dan jangkauan data center di berbagai kota di Indonesia.
Selanjutnya, Ririek berinteraksi dengan pelanggan di GraPARI TelkomGroup Lembong dan memberikan bingkisan kepada pelanggan tersebut. Ririek mengingatkan petugas dan karyawan yang beraktivitas untuk tetap menjaga kesehatan dan menjalankan protokol kesehatan dikarenakan situasi pandemi yang masih berlangsung.
Selain itu, Ririek juga melihat Digital Marketing Operation yaitu sistem data analytics yang digunakan untuk kebutuhan pemasaran dan mengetahui voice of customer IndiHome.
Diharapkan TelkomGroup Siaga RAFI 2021 dapat menjadi wujud keberadaan BUMN untuk Indonesia khususnya Telkom dapat benar-benar dirasakan manfaatnya tak hanya untuk pelanggan tapi juga dapat membantu masyarakat yang kurang mampu untuk dapat memaknai Bulan Suci Ramadan serta berbagi kebahagiaan dengan masyarakat. Selain itu Telkom juga meyakini bahwa pandemi telah mengubah adopsi digital masyarakat. Semoga dengan adanya digitalisasi yang dihadirkan Telkom dapat mempermudah aktivitas masyarakat dan nantinya menjadikan Indonesia lebih baik lagi.