Awal Syakban 1442H Tepat Pada 15 Maret 2021

JAKARTA – Kepala Sub Direktorat Hisab Rukyat dan Syariah Kementerian Agama (Kemenag), Ismail Fahmi menyampaikan, bahwa awal bulan Syakban 1442H bertepatan dengan 15 Maret 2021.

Hal ini disampaikan Ismail Fahmi setelah tim Kementerian Agama melakukan pemantauan (rukyat) hilal awal Syakban 1442 Hijriah pada Sabtu, 29 Rajab 1442H yang bertepatan dengan 13 Maret 2021 di Pos Observasi Bulan (POB), Sukabumi.

“Kami dan tim melakukan rukyatul hilal untuk menentukan awal Syakban 1442 H pada 29 Rajab atau 13 Maret 2021. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Pos Observasi Bulan (POB) Cibeas, Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat,” kata Ismail Fahmi, dalam keterangannya, Selasa (16/3/2021).

Ismail menjelaskan, data hisab awal Syakban 1442H, ijtima terjadi pada hari Sabtu, 13 Maret 2021, pukul 17:24 WIB. Saat ijtima, hilal berada pada ketinggian 01° 39′ 14″ dengan Elongasi 04° 57′ 19″.

“Saat dilakukan rukyat, cuaca mendung dan hilal tidak terlihat, sehingga bulan Rajab 1442H disempurnakan menjadi 30 hari. Maka, awal bulan Syakban 1442 Hijriyah bertepatan dengan 15 Maret 2021 M,” jelasnya.

Ismail menambahkan, rukyatul hilal dilaksanakan pada setiap tanggal 29 bulan Kamariyah. Hasil hisab dan rukyat awal Syakban ini selanjutnya akan dijadikan acuan untuk menentukan pelaksanaan sidang Isbat Ramadan.

“Seperti biasa, Kementerian Agama akan melaksanakan Sidang Isbat Awal Ramadan pada setiap tanggal 29 bulan Syakban,” pungkasnya. (Fin.co.id)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan