Pembelajaran Daring Langkah Tepat di Masa Pandemi Covid-19

Kemudian, 1,7 Triliun Rupiah bakal digunakan untuk tambahan tunjangan profesi baik guru, dosen, maupun guru besar. Harapannya, kebijakan ini dapat membantu perekonomian para penerima tunjangan di masa krisis seperti saat ini.

Disisi lain, pembelajaran secara daring memberikan efek positif lainnya untuk pengembangan siswa seperti penanaman pola piker tentang cara baru belajar, karena di masa yang akan datang proses belajar akan terjadi kapan saja, dimana saja dan dengan siapa saja tanpa ada batas ruang dan waktu.

Salah satu cara Kemendikbud dalam hal ini agar Menyusun kurikulum yang lebih sesuai dengan tuntukan keterampilan abad 21. Menyiapkan regulasi untuk pengembangan sumber belajar digital, platform yang menyediakan kelas daring (Massively Open Online Courses, atau MOOC) secara masif dan terbuka menjadi salah satu tren praktik pembelajaran daring yang paling efektif saat ini.

Beberapa contoh MOOC yang ternama secara internasional adalah Coursera, EdX, dan Khan Academy, sementara untuk kelas berbahasa Indonesia banyak terdapat di misalnya MOOC Universitas Terbuka, Indonesia X, atau Learning Center milik Organisasi Menteri Pendidikan Asia Tenggara (SEAMOLEC).

Selain itu, mencetak tenaga pendidik yang adaptif dalam teknologi pembelajaran. Meskipun saat ini para guru sering memberikan tugas secara daring, namun perlu merancang, mengorganisir, serta mengendalikan aktivitas dan materi belajar yang interaktif untuk mencapai tujuan belajar.

Hal mendasar yang harus dilakukan oleh Kemendikbud adalah memfokuskan pelatihan tentang pengintegrasian teknologi dalam kegiatan belajar mengajar, terutama untuk calon guru, mulai dari Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan (LPTK) hingga program-program pelatihan Kemendikbud lainnya.

Untuk mengurangi kesenjangan fasilitas akses jaringan internet, pemerintah juga perlu berkolaborasi dengan berbagai industri. Misalnya, terdapat gagasan dari beberapa ahli yang mengusulkan kolaborasi perguruan tinggi dengan operator telekomunikasi untuk melaksanakan pembelajaran jarak jauh yang bisa difasilitasi oleh Dewan Teknologi Informasi Nasional.

Program SPP gratis bagi pelajar tingkat SMA/SMK/SLB negeri yang menjadi janji Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. Saat ini sedang dihitung kebutuhan di tiap sekolah untuk memberikan bantuan operasional pendidikan (BOP). Untuk mempercepatnya, ada beberapa inovasi regulasi di mana pembelian BOP ini terdiri dari belanja operasional, barang jasa dan belanja modal.

Tinggalkan Balasan