BANDUNG – Persib U-18 berencana menggelar satu uji tanding terakhir pada pekan ini sebagai persiapan menghadapi Babak 8 Besar Elite Pro Academy PSSI U-18.
Uji tanding tersebut merupakan laga uji coba keempat yang dipersiapkan tim pelatih. Pada uji tanding sebelumnya, tim Maung Ngora dikalahkan tim sepakbola Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) dengan skor akhir 0-2.
”Pekan ini kami masih punya satu uji tanding. Ini akan menjadi yang terakhir, sehingga kami akan mencari lawan yang kualitasnya di bawah kami,” kata Kartono, dilansir dari laman resmi Persib.
Menurut rencana, lawan yang akan dihadapi Maung Ngora adalah tim pemegang gelar juara Piala Soeratin U-17 tingkat Jawa Barat, yakni Bandung United U-17. Meskipun dari segi usia, tim asuhan Asep Rahmat itu berada di bawah tim Persib U-18, tetapi Kartono meyakini akan ada proses pembelajaran yang bisa dipetik pada laga tersebut.
”Sudah semakin dekat ke babak 8 Besar, yang pasti kami harus menjaga psikologis pemain. Laga ini juga akan bermanfaat dari segi penerapan taktik, terutama soal penyerangan, ” jelasnya.
Sementara itu, gelandang Persib U-18 Saiful bertekad untuk terus menambah pundi-pundi golnya di kompetisi Elite Pro Academy PSSI U-18 2019. Pemain bernomor punggung 38 itu kini tercatat sudah mencetak sembilan gol.
Raihan sembilan gol itu sendiri sejatinya merupakan perkembangan yang dialami oleh pemain asal Karawang tersebut. Bersama tim PERSIB U-16 tahun lalu, Saiful saat itu hanya mencetak tujuh gol.
”Kalau ditanya ingin tambah gol apa enggak, pastinya ingin lah. Tapi kan bikin gol itu juga harus sesuai dengan kerja kerasnya dulu, mulai dari latihan dan pertandingan,” kata Saiful.
Meski ingin terus menyumbang gol bagi PERSIB U-18, Saiful mengaku dirinya tak pernah memasang target pasti akan berapa ia bisa mencetak gol di akhir kompetisi nanti. Sebab, hal itu akan membuatnya kehilangan fokus di dalam pertandingan.
”Kalau ada peluang sekecil apapun, saya akan maksimalkan biar jadi gol, tapi kalau ditanya ingin bikin berapa gol tahun ini, saya enggak tahu, tapi itu juga bukan target paling utama. Yang paling utama, kami bisa juara lagi,” harapnya.(bbs/ziz)