BANDUNG– Semakin berkembangnya teknologi yang kian canggih, penggunaan gadget disatu sisi memberikan berbagai kemudahan terutama untuk berkomunikasi dan mendapatkan informasi. Namun di sisi lain, terutama pada anak-anak perlu mendapat perhatian serius dari para orangtua, karena saat ini cukup banyak kasus anak-anak mulai ketergantungan gadget.
Lotte Mart kali ini berinisiatif mengajak para orangtua dengan diselenggarakan diskusi atau parenting talkshow dengan nama Babies and Kids Fair (let their imagination grow) mengambil tema “Bahaya Gadget Bagi Anak”. Kegiatan ini diperuntukkan khususnya bagi ibu dan anak.
Ivan Kurniawan, Store General Manager Lotte Mart Festival Citylink mengatakan, Lotte Mart secara rutin menggelar kegiatan-kegiatan yang berkaitan dengan keluarga khususnya untuk ibu, bapak, anak-anak. Dipilihnya keluarga terutama ibu dan anak, karena kebanyakan pengunjung Lotte Mart adalah keluarga.
“Khusus kegiatan kali ini, Lotte Mart memilih tema Bahaya Gadget Bagi Anak, diharapkan dengan tema ini tidak saja orangtua mendapat pengetahuan tentang bahayanya bila gadget diberikan terlalu dini pada anak-anak, tapi juga orangtua yang hadir bisa sharing dengan pakar psikolog anak serta bintang tamu Tasya Kamila,” tutur Ivan disela acara babies and kids fair parenting talkshow Bahaya Gadget Bagi Anak di Lotte Mart Festival Citylink Bandung, Sabtu (2/11).
Dia menuturkan, Lotte Mart memiliki kepedulian terutama terhadap anak-anak. Pemilihan tema kali ini, pihaknya berharap orangtua bisa terinspirasi serta bisa lebih bijak untuk menghindari penggunaan gadget yang terlalu dini. Anak-anak harusnya bisa bermain normal diusianya tanpa terpengaruh gadget apalagi sampai mengalami ketergantungan.
“Seperti yang kita usung dari babies and kids fair yakni let their imagination grow, mari dukung tumbuh kembang anak dengan membiarkan anak-anak beraktivitas, berimaginasi sesuai dengan usianya secara normal,” tuturnya.
Sementara pada acara yang sama, Rida Daryati, Founder Komunitas Mama Inspiratif mengatakan, pihaknya menyambut positif adanya kegiatan ini. Sebagai orangtua, pihaknya juga setuju bahwa anak-anak lebih baik tidak terlalu dini dikenalkan dengan gadget.
Pola asuh anak menjadi salah satu topik yang kerap diobrolkan atau didiskusikan di komunitas Mama Inspiratif. Meski tidak berdiskusi mendalam soal gadget, namun pihaknya melihat penggunaan gadget menjadi salah satu yang harus menjadi perhatian para orangtua.