Sebetulnya sejak awal kita menginginkan walaupun dalam kontestasi pemilu kita berbeda pilihan, kita ingin yang terbaik bagi negara ini dan sekarang proses pemilu sudah selesai tentu kembali sudah tidak ada kontestasi lagi sama sekali dan mari berkontribusi untuk Indonesia, katanya saat menghadiri penetapan calon presiden terpilih di Kantor KPU, Minggu.
Ketua DPP Gerindra itu juga mengatakan bahwa format ketatanegaraan sudah mengenal oposisi. Sehingga menurutnya Gerindra sebagai partai oposisi akan turut mendukung dan mengontrol pemerintah.(gw/fin)