BANDUNG – Kolaborasi antara berbagai brand di era industri 4.0 kini sangatlah penting untuk dilakukan, terutama dalam menghadapi strategi persaingan digital di antara para kompetitor. Oleh karena itu, de Braga by ARTOTEL berkolaborasi dengan produk tas premium lokal favorit para millennials Kota Bandung, VISVAL untuk menyelenggarakan lokakarya fotografi (photography workshop), screening, exhibition pada Sabtu, 4 Mei 2019 yang berlokasi di MEETSPACE, lantai 2 – de Braga by ARTOTEL. Selain itu pula, diadakan instameet untuk mengumpulkan para pengguna Instagram agar bisa mengikuti seluruh rangkaian acara pada hari itu.
Lokakarya fotografi kali ini mengangkat tema “Portray Your Story” yang diawali dengan mengajak para peserta untuk terlebih dahulu menceritakan kisah mereka melalui foto yang di-upload melalui Instagram dengan menggunakan dua tagar wajib #VISVALxdeBragabyARTOTEL dan #PortrayYourStory. Kemudian, foto-foto terbaik yang terpilih berkesempatan untuk memenangkan hadiah menarik dari de Braga by ARTOTEL dan VISVAL.
Para pembicara favorit pun dihadirkan untuk acara ini, mereka adalah Renaldi Ahmad (@skinnymonkey), Boylagi (@boylagi), dan Alain Goenawan (@alain_goenawan). Renaldi Ahmad dikenal sebagai fotografer travel profesional dan instagrammer.
Boylagi dikenal sebagai “Father of Instagram Indonesia” dan fotografer travel. Alain Goenawan dikenal sebagai sutradara muda yang sukses dengan video musik dari penyanyi Rendy Pandugo, Teddy Adhitya, Fang Tatis dan lainnya. Selain memberikan materi yang menarik mengenai fotografi dan Instagram, mereka pula memamerkan karyanya selama seharian penuh di de Braga by ARTOTEL.
Acara ini pun diadakan terbatas hanya untuk 100 orang pendaftar yang melakukan registrasi secara online dan mereka pun antusias mengikuti rangkaian acara di area MEETSPACE (lantai 2) dan BISTRO Garden (lantai 3) di Hotel de Braga by ARTOTEL sambil diiringi penampilan musik dari Balaruna dan DJ AJ Marina. “Kolaborasi kami kali ini adalah bentuk dari inovasi dari dua brand yang heterogen tetapi memiliki satu visi yang sama dalam menghadapi era industri 4.0 yang serba digital dan selalu memerlukan kreativitas untuk mengemas serta mengkomunikasikannya dengan baik kepada masyarakat,” jelas Vanjou, Marcomm Manager dari de Braga by ARTOTEL dan Yuda Dwidatama, Marcomm dari VISVAL Bags.