BANDUNG– Pemain bertahan Persib Bojan Malisic siap menunjukkan penampilan lebih baik saat menghadapi Persebaya Surabaya di laga kedua Grup A Piala Presiden Stadion Si Jalak Harupat, Kamis 7 Maret mendatang. Bek asal Serbia ini tak ingin kekalahan dalam partai perdana Sabtu kemarin terulang pada laga nanti.
Oleh karena itu, Mali siap untuk mengawal pertahanan Maung Bandung dari serangan Irfan Jaya dan kawan-kawan.
“Hasil melawan Tira (Persikabo) harus menjadi pelajaran untuk kami. Tentu pertandingan melawan Persebaya kami harus lebih kerja keras dan menambah motivasi,” kata bek bernomor punggung 4 ini, Senin (4/3) dikutip laman resmi klub.
Mali menambahkan, kemenangan atas Persebaya menjadi target utama timnya karena hanya kemenangan lah yang akan menjaga peluang Persib untuk lolos dari fase Grup A. Oleh karena itu dirinya mengaku optimistis pangeran biru mampu meraih poin sempurna saat laga versus Bajul Ijo nanti.
“Kami harus tetap jaga motivasi. Pertandingan nanti kita harus lebih fokus untuk dapat kemenangan. Tentunya kesempatan lolos masih tetap besar,” tandasnya. (bbs)