BANDUNG– Pelatih Miljan Radovic meminta seluruh pemain agar tetap fokus selama pertandingan berlangsung jika ingin melaju ke babak 16 besar Piala Indonesia ketika menjamu Persiwa nanti. Hasil 0-0 pada leg pertama memang menempatkan Persib pada situasi sulit. Karena jika mereka bermain imbang 1-1 atau lebih, Persib akan dipastikan terlempar dari jalur menuju tahta juara.
Sedangkan jika laga berakhir 0-0 lagi, pemenangan tentu harus ditentukan melalui drama adu tendangan penalti. Meski begitu, Miljan Radovic tak memikirkan kemungkinan situasi itu terjadi pada leg kedua nanti. Dia hanya fokus menata pasukannya untuk mengakhiri laga dengan kemenangan di waktu normal.
“Selama 90 menit pemain harus fokus agar bisa melaju ke pertandingan selanjutnya. Jangan sampai lengah karena ini akan menentukan kita semua di Piala Indonesia ” jelas pelatih berkebangsaan Montenegro tersebut dalam sesi wawancara di Lapangan Sepakbola Saraga ITB, Jumat (8/2) dilansir simamaung.com.
Menurutnya Persib kini sudah dalam kondisi siap tempur jelang laga kontra skuat Badai Pegunungan. Febri Hariyadi dan kawan-kawan dinilai Radovic terus menunjukan perkembangan di setiap sesi latihan. Mulai dari aspek fisik hingga kekompakan pemain dalam memainkan pola operan pendek sudah sesuai keinginannya.
“Kita sudah siap. Kita tunggu Senin dan main. Fisik pemain juga bagus. Mereka sudah start bermain passing dan sudah siap bermain nanti,” jelas pelatih berusia 43 tahun tersebut. (bbs)