SSB Hu Hatta Lakukan Uji Tanding

SOREANG – Untuk memberikan pengalaman dan jam terbang Sekolah Sepak Bola (SSB) Hu Hatta perlu dilakukan uji tanding dan sering mengikuti berbagai kompetisi.

Dudi Durajat Pendiri Sekolah Sepak Bola (SSB) Hu Hatta Soreang Kabupaten Bandung mengatakan, pihaknya sengaja menggelar pertandingan persahabatan antar SSB di stadion Si Jalak Harupat.

”Alhamdulillah, pelaksanaan uji tanding memberikan pengalam kepada anak didik,” jelas Dudi kemarin. (20/11). Menurutnya, sampai saat ini, anak didik sekitar 200 anak dari angkatan usia 7 – 18 tahun. Untuk uji coba kali ini, hanya menampilkan tiga angkatan kelahiran 2002, 2006 dan kelahiran 2007.

” Uji tanding sekarang hanya menampilkan anak didik usia 16 tahun, 12 tahun dan 11 tahun,” jelasnya

Khusus bagi anak didik kelahiran 2006 lanjut Dudi, pertandingan uji coba ini bisa memberikan pengalaman khusus. Karena sistem pemain profesional.

”Biasa bermain anak anak dibawah usia 12 tahun, biasanya menggunakan pola 8-9 pemain. Tapi khusus kali ini, anak kelahiran 2006 menggunakan pola 11 pemain,” kata dia.

Semoga dengan dilaksanakannya uji pertandingan tersebut, bisa memberikan pengalaman dan penerapan strategi selama mendapatkan pembinaan selama berlatih.

Sementara itu, Kepala pelatih SSB Hu Hatta Kunkun Kurnia mengatakan, selama memberikan pembinaan baru kali ini menggelar uji tanding di stadion Si Jalak Harupat. Sehingga, menjadi kebanggaan tersendiri bagi anak didik.

”Mereka merasa bangga bisa menerapkan strategi bermain yang didapat selama berlatih, bisa diprakterkan di lapangan bola yang bisa digunakan pemain tim besar yang berlaga di liga I Indonesia,” katanya

Kunkun berharap, dengan sering menggelar pertandingan uji coba anak didiknya bisa mendapatkan pengalaman dalam bertanding. Selain itu juga, bisa menyatukan tim dalam kekompakan pemain.

”Semoga anak didik SSB Hu Hatta, kedepannya bisa menjadi pemain profesional dan bergabung di tim besar. Oleh karena itu, saya berpesan kepada generasi muda khususnya pecinta bola agar lebih giat dan fokus dalam berlatih dimanapun SSBnya,” pungkasnya (rus/yan)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan