Disesi lain, Taufik Aji Wisesa mengatakan, program yang digiatkan Dispora Kota Bandung sangat positif untuk menumbuhkan kembangkan dan mendorong para pemuda di Kota Bandung untuk bisa berkreasi dan inovasi. “Diharapkan para pemuda Kota Bandung akan tumbuh kreatifitas dan produktifitas dalam bidang seni pada umumnya. Kebetulan, kegiatan ini konsentrasinya menata lingkungan dengan bahan seni mosaik. Sebetulnya cukup luas, apapun kreatifitasnya. Lalu, kenapa Dispora menggelar kegiatan ini, saya kira agar kreatifitas berkembang bagi pemuda/i Kota Bandung, lalu kewirausahaan apapun untuk menghasilkan yang positif dan nanti dilanjutkan dengan workshopnya,” kata Taufik Panji disela-sela acara.
Sementara itu Agus Setiawan, menyebutkan melalui seminar tersebut mengajak bersama-sama untuk mengembangkan kreatifitasnya. Namun yang terpenting katanya, kembali kepada diri pemuda/i nya karena selain kreatifitas juga harus dibarengi dengan keinginan. “Mari kita bareng-bareng kita siap untuk sama-sama menumbuh kembangkan segala yang bernuansa kreatifitas, tapi kembali ke dirinya sendiri ada keinginan tidak, makanya melalui seminar berharap para pemuda di Bandung bisa bangkit,” ujar Agus. (SS/ign)