jabaresprescom – Arsenal mengonfirmasi kedatangan Alexandre Lacazette dari Olympique Lyonnais. Penyerang Prancis itu sekaligus memecahkan rekor transfer termahal dalam sejarah The Gunners.
Dilansir BBC, Lacazette didatangkan dengan harga 46,5 juta pounds dan berpeluang meningkat hingga 52,6 juta pounds. Sementara, rekor transfer termahal sebelumnya yang pernah dilakukan Arsenal adalah kala mendatangkan Mesut Oezil dari Real Madrid senilai 42.4 juta pounds.
Lacazette diharapkan bisa segera ikut serta dengan tur Arsenal di Sydney, Australia, pada akhir pekan ini. Dia pun rencananya akan melakoni debut kandang pada turnamen Emirates Cup pada 29 atau 30 Juli.
“Kami sangat senang memiliki Alexandre bergabung dengan grup kami. Dia telah menunjukkan selama beberapa tahun bahwa dirinya dapat mencetak banyak gol dan dia adalah finisher yang sangat efisien. Selain itu, dia memiliki kualitas teknis yang sangat menarik dan karakter yang kuat,” puji Wenger.
“Jadi, dia adalah tambahan yang bagus untuk kami, dan seseorang yang akan membantu kami bersaing di level atas musim ini,” sambungnya.
Lacazette, pengoleksi 11 caps untuk Timnas Prancis, menjadi pencetak gol terbanyak kedua di Ligue 1 musim lalu dengan koleksi 28 gol. Haya kalah dari striker Paris Saint-Germain, Edinson Cavani, yang mencatat 35 gol.
Total, dia sudah menggelontorkan 129 gol dari 275 pertandingan bersama Lyon sejak menembus skuat utama pada musim 2009-2010.
Penyerang berusia 26 tahun itu menjadi rekrutan kedua Arsenal setelah bek kiri Sead Kolasinac yang didatangkan dari FC Schalke 04, yang transfernya sudah dipastikan sejak musim lalu. (ira/JPG)