Felipe Luis Antar Atletico Madrid Bungkam Real Sociedad

jabarekspres.com – Atletico Madrid akhirnya mampu memperlihatkan konsistensinya pada paruh kedua musim. Sempat mengalami masalah di paruh pertama, performa mereka sepanjang 2017 meningkat pesat.

Hal tersebut mungkin telat karena peluang mereka untuk mengejar Barcelona dan Real Madrid di dua besar sudah terlanjur lebar. Tapi, daya juang tim patut dipuji ketika mampu mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada lanjutan Divisi Primera, Rabu (5/4) dini hari.

Sebuah hasil yang membuat mereka bertahan di peringkat tiga. Tapi, laga ini bukanlah laga mudah. Berhasil meraih empat kemenangan beruntun, Atletico mendapat cobaan.

Sociedad tampil sangat agresif dan menguasai penguasaan bola hingga 58-42 persen. Sayangnya, pertahanan Atletico sangat ketat dan bermain apik pada laga ini.

Atletico pun berhasil memanfaatkan peluang pada menit ke-28. Bek kiri Filipe Luis mampu bekerja sama dengan baik bersama Fernando Torres. Tak ayal Luis mencetak gol semata wayang tim.

Sayangnya, Los Rojiblancos tak mudah untuk kembali mencetak gol karena Sociedad sangat agresif dalam menyerang mereka. Beruntung skor 1-0 menjadi hasil akhir.


 

Atletico Madrid (4-4-2): 13-Jan Oblak; 3-Filipe Luis, 2-Diego Godin, 15-Stefan Savic, 20-Juanfran; 10-Yannick Carrasco, 8-Saul Niguez, 14-Gabi, 6-Koke; 7-Antoine Griezmann (11-Angel Correa 72′), 9-Fernando Torres (24-Jose Gimenez 82′)

Real Sociedad (4-3-3): 1-Jeronimo Rulli; 19-Yuri, 6-Inigo Martinez, 22-Raul Navas, 29-Alvaro Odriozola (15-Aritz Elustondo 39′); 8-Esteban Granero (7-Juanmi 74′), 27-Igor Zubeldia, 10-Xabi Prieto (18-Mikel Oyarzabal 46′); 16-Sergio Canales, 12-Willian Jose, 11-Carlos Vela

(rap/JPG)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan