Masyarakat Jabar Jelang Pilgub DKI Dilarang Ikut Aksi 112

bandungekspres.co.id, BANDUNG – Kapolda Jabar Irjen Pol Anton Charliyan menghimbau untuk masyarakat Jabar untuk tidak datang pada acara aksi 112 yang akan di gelar 11 Februari nanti sebab saat ini provinsi DKI akan menyelenggarakan Pilkada.

Dirinya menilai, aksi tersebut merupakan acara keagamaan sedangkan pada pelaksanaannya nanti bersinggungan dengan Pilkada di DKI sehingga ada kesan mencampur adukan antara politik dan agama.

Anton mengatakan, kepada masyarakat Jabar agar tidak mencampuri urusan daerah lain dalam berpolitik apalagi masyarakat Jabar tidak memiliki kepentingan disana.

“Itukan bukan masalah agama, masalah agamanya dimana, masalah agamanya kan engga ada, dan apa sebenarnya yang mau diperjuangkan,”kata dia

Ia menuturkan kepada warga Jabar diseluruh Kabupaten Kota agar tetap melakukan aktivitas seperti biasanya dengan bekerja secara tenang dirumah masing-masing.

Anton menambahkan, pelarangan ini sudah sesuai aturan sebab pada hari itu adalah masa tenang menjelang pemungutan suara di DKI sehingga tidak boleh ada aktivitas massa.

“Jadi massa tenang itu jangan gaduh, kalau Gaduh jadinya Massa Gadug namanya,”ucap Anton.

Ditempat sama Gubernur Jabar Ahmad Heryawan menyarankan kepada masyarakat Jabar yang ingin ikut aksi 112 untuk mengurungkan niatnya sebab gelaran Pilkada tersebut berada di Jakarta.

Kendati begitu, dirinya menilai agar aksi 112 diganti menjadi gerakan shubuh berjamaah yang dilakukan seluruh umat islam baik di DKI maupun di Jabar.

Menurutnya, persoalan itu akan datang ketika, sehabis sholat shubuh berjamaah, sehingga dirinya menghimbau agar warga Jabar tidak ikut ke Jakarta tetapi bila acara tersebut diadakan doa bersama di seluruh daerah di Jabar  dirinya menyetujui acara tersebut.

“Jadi kalau konteksnya berdoa bersama untuk kelancaran seluruh Pilkada di Indonesia saya setuju supaya berjalan aman lancar dan di selenggarakan di Jabar saja, apalagi berdoa dimana saja sampai kan,”tutur Aher (yan)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan