bandungekspres.co.id – FIFA yang diumumkan di Zurich, Swiss, Senin (09/01) malam waktu setempat. Penyerang Real Madrid dan Timnas Portugal ini mengalahkan dua saingannya, Lionel Messi dari Barcelona dan Antoine Griezmann dari Atletico Madrid.
Bulan Desember, dia juga meraih gelar pemain terbaik edisi majalah Ballon d’Or. FIFA sudah memutuskan kerja sama dengan majalah olahraga Prancis tersebut mulai tahun ini dan masingmasing memilih pemain terbaik versinya.
Ronaldo menang di Zurich dengan meraih 34,54% suara, disusul Messi dengan 26,45% suara dan Griezmann sebanyak 7,53% suara.
Selain mencetak gol penentu dari titik penalti untuk mengantarkan Real Madrid meraih Liga Champions, Ronaldo juga mencetak hattrick di final Piala Dunia Klub di Jepang.
Namun momen terpentingnya adalah sebagai kapten Timnas Portugal yang merebut Piala Eropa 2016, yang menjadi pelengkap dari prestasi sepak bolanya.
Sejak awal dia memang menjadi unggulan utama untuk meraih pemain terbaik FIFA mengingat penampilan yang mengesankan sepanjang 2016, dengan 44 pertandingan, 42 gol, dan 14 umpan yang menghasilkan gol.
Di Liga Champions musim 20152016, dia menjadi pencetak gol terbanyak dengan 16 gol atau tujuh gol lebih banyak dari peringkat kedua, Robert Lewandowski.
”Seperti yang sudah saya sebutkan beberapa kali, 2016 merupakan tahun mimpi. Real Madrid meraih Liga Champions dan tim nasional merebut Kejuaran Eropa,” tuturnya.
Adapun pemain terbaik perempuan diraih oleh Carli Lloyd dari klub Houston Dash, Amerika Serikat.
Yang merebut gelar pelatih terbaik adalah Claudio Ranieri, yang secara mengejutkan mengantarkan Leicester City merebut juara Liga Primer musim lalu. Mantan pelatih Timnas Putri Jerman, Silvia Neid, terpilih sebagai pelatih perempuan terbaik.
Pemain Penang FA, Malaysia, Mohd Faiz Subri, mendapat Hadiah Puskas untuk gol terbaik 2016.
Dia mencetak gol dari tendangan bebas jauh di luar kotak penalti dengan bola yang melambung dan melengkung ke gawang Pahang pada Februari 2016. (bbc/ign)