Lahirkan Putra Ketiga saat Antre BLT

bandungekspres.co.id, BANDUNG – Menjelang pergantian tahun 2017, penuh haru bagi Siti Robiah. Sebab, dia harus melahirkan anak ketiganya di Kantor Pos Cabang Gununghalu, Kabupaten Bandung Barat.

Usut punya usut, saat itu Kamis (29/12/2016), warga Kampung Cibitung, Kecamatan Rongga, Kabupaten Bandung Barat ini sedang antre bantuan langsung tunai (BLT) tahap IV gelombang pertama Program Keluarga Harapan (PHK) Kementerian Sosial untuk bantuan keluarga miskin.

Oman Mulyana, Kepala Kantor Pos Cimahi mengatakan, dirinya mendapatkan laporan dari dari KPC Gununghalu ada seorang ibu melahirkan di kantor pos. Hal ini sontak membuatnya kaget

”Laporan itu saya dapatkan sekitar jam 9 pagi dari kepala cabang, lalu saya tindaklanjuti ke tempat kejadian,” kata Oman ketika ditemui di ruang kerjanya kemarin (2/1).

Dirinya menuturkan, berdasarkan cerita dari stafnya pada awalnya Siti datang ke kantor pos untuk mengambil uang bantuan yang diberikan dari Kementerian Sosial di kantor pos untuk gelombang pertama. Pelaksanaannya dua hari.

Karena enggan diwakilkan, Siti kemudian ikut antre. Nah, ibu dua anak ini kemudian merasakan mulas. ”Dia kemudian duduk, untuk istirahat” ucap Oman.

Tak lama berselang, Rodiah kontraksi. Mules-mules dan air ketubannya pecah. Saat ditanya oleh pengunjung lain, mereka terkejut karena mengatakan mau melahirkan.

”Suasana jadi ramai dan beberapa karyawan dan pengunjung mencoba menghubungi tenaga medis,” tutur Oman.

Beruntung, saat kejadian, ada seorang bidan desa. Walhasil, Siti dapat diselamatkan dan proses kelahiran berjalan normal.

Oman mengaku, bersyukur telah lahir seorang anak dengan selamat di Kantor Pos Cabang Gunung Halu. Terlebih, anak tersebut lahir jelang pergantian tahun.

”Insya Allah ini adalah sebuah tanda berkah, sosok bayi lahir di kantor Pos, dan tanda bagi PT Pos untuk lebih dekat dengan masyarakat Indonesia,” kata Oman.

Di bagian lain, kediaman Siti Rodiah memang jauh dari kehidupan layak. Dia tinggal di rumah yang sangat sederhana, terpencil. Bahkan, untuk sampai ke rumahnya, harus melewati hutan, lembah hingga perbukitan.

”Terima kasih kantor Pos yang sudah memberikan perhatian penuh kelahiran anak saya dan selamat sampai ada di rumah,” kata Siti sambil menggendong anak ketiganya. (yan/rie)

Tinggalkan Balasan