PLN Resmikan Reading Center di Tasikmalaya

bandungekspres.co.id, TASIKMALAYA – Direktur Perencanaan Korporat PLN Nicke Widyawati Resmikan Reading Center SMAN 2 Tasikmalaya, kemarin (30/8). Peresmian itu, bagian dari program PLN Mengajar, BUMN Hadir untuk Negeri.

”Buku adalah sumber ilmu, dengan semakin banyak membaca, wawasan siswa akan lebih luas dan terbuka. Kami harap ruang baca ini bisa dimanfaatkan dengan baik,” ujar Direktur Perencanaan Korporat PLN Nicke Widyawati saat menjadi pengajar tamu di SMAN 2 dan SMPN 2 Tasikmalaya, kemarin.

”Tidak ada yang tidak mungkin, asalkan positif, mari membangun wujudkan cita-cita,” sambungnya.

Di tengah kesibukannya, Nicke mengaku, sangat bersemangat membagi pengalaman dan motivasi kepada para siswa. Terlebih, SMAN 2 dan SMPN 2 Tasikmalaya merupakan almamaternya.

”Senang sekali bisa kembali ke sekolah dan sharing pengalaman serta berbagi ilmu kepada adik-adik SMA dan SMP. Semoga saja kehadiran PLN di sekolah seperti ini selain bisa memotivasi, sekaligus bisa memberikan gambaran terkait apa yang dilakukan PLN untuk meningkatkan ratio elektrifikasi,” papar satu-satunya direktur perempuan di PLN tersebut.

Para siswa juga diberi kesempatan untuk berinteraksi lewat sesi tanya jawab setelah sebelumnya diberi pemaparan terkait proses bisnis. Termasuk upaya PLN dalam menerangi nusantara.

Salah satu siswa SMAN 2 Tasikmalaya Zaki Mustafa Zuhad mengaku, pemahamannya tentang listrik menjadi bertambah dengan hadirnya PLN Mengajar. ”Saya senang sekali dengan kegiatan seperti ini dan berharap PLN juga bisa mengadakan lomba karya ilmiah untuk siswa SMA agar kami lebih terpacu,” ungkap Zaki.

Senada dengan Kepala SMAN 2 Tasikmalaya Aam Abdullah. Dia mengatakna, kegiatan ini sangat positif untuk siswa agar bisa termotivasi menggapai cita-cita. ”Di samping itu, kegiatan juga memberi gambaran sistem ketenagalistrikan di Indonesia,” ungkapnya. (rls/rie)

Tinggalkan Balasan