Jessica Mila Ajak Masyarakat Hargai Lingkungan

bandungekspres.co.id – Jessica Mila tidak mau hanya bisa menghibur masyarakat lewat penampilannya di televisi. Sebagai seorang public figure, ia juga ingin memberikan dampak positif bagi masyarakat.

’’Aku ingin manfaatkan posisi aku sekarang untuk bisa jadi inspirasi buat orang untuk aware pada lingkungan,” kata Mila di Hotel Pullman, Jakarta, Kamis (2/6).

Itu sebabnya, saat waktu luang dia menyempatkan diri mengikuti acara Diskusi Publik ’Hentikan dan Laporkan Perdagangan Satwa Ilegal’.

’’Sekarang schedule aku masih lumayan kosong jadi gimana aku memanfaatkan waktu kosong itu dengan hal positif,” ucap pemain sinetron Ganteng Ganteng Serigala ini.

Menurut Mila, kepedulian terhadap ekosistem amat penting. ’’Jangan sampai kita malah rusak bumi, ekosistem. Supaya generasi-generasi nanti bisa rasakan gimana sih bumi ini yang layak dihuni,” ungkapnya.

Mila juga ingin meningkatkan kepedulian masyarakat terhadap hewan-hewan yang dilindungi. Dia pun sudah memiliki cara terkait mewujudkan itu.

’’Untuk ke depannya langkah aktifnya lebih sering nge-post di media sosial aku. Itu untuk lebih tingkatkan awareness masyarakat,” tukasnya.

Selain melalui media sosial, dirinya bakal memberitahu secara langsung apabila bertemu dengan fans atau orang-orang yang dia kenal. Sebab, menurutnya, banyak masyarakat yang tidak terlalu mengetahui soal hewan yang dilindungi.

’’Mungkin banyak masyarakat yang enggak tahu hewan yang dilindungi tuh ‎apa aja,” ucap perempuan kelahiran Langsa, Aceh ini.

Dengan melakukan hal itu, Mila ‎mengaku, tidak ingin cuma menghibur masyarakat lewat penampilannya di televisi. Sebagai seorang public figure, dia juga ingin memberikan dampak positif bagi masyarakat.

’’Aku ingin manfaatkan posisi aku sekarang untuk bisa jadi inspirasi buat orang untuk aware pada lingkungan,” ungkap Mila.

Mila pun tertarik untuk ikut membantu menggalakkan penghentian perburuan satwa langka di Indonesia. ’’Banyak banget sekarang (satwa langka) yang harus dilindungi karena populasinya makin parah,” tandasnya. (gil/vil)

Tinggalkan Balasan