bandungekspres.co.id, BANDUNG – Bandung Utama akan evaluasi secara tim menyeluruh atas ketidaklolosan JNE Bandung Utama (JBU) di Indonesia Basket League (IBL). Salah satu faktornya, badai cedera melanda pemain.
”Evaluasi semacam ini akan dilakukan secara terus menerus agar goal dari Bandung Utama bisa tercapai baik target jangka pendek, menengah dan panjang,” kata Fauzar saat dihubungi Bandung Ekspres, kemarin (12/5).
Diakui olehnya evaluasi masih dilakukan, sehingga masih belum mengambil satu keputusan yang pasti. Managemen terus mengolah informasi baik secara statistik dan kinerja, semua masih berjalan.
Saat ini, pihaknya masih melihat apa yang dimiliki oleh Bandung Utama. Dimulai dari pemain. Bagi dia, para pemain kunci yang akan dipertahankan dan langkah-langkah strategis lainnya untuk memperkuat tim seperti merekrut pemain lainnya.
”Apakah itu meneruskan kontrak atau tidak diperpanjang dengan pemain,” ucapnya.
Dia mencontohkan, pihaknya akann melihat perjalanan apa yang telah dilakukan untuk menjaga permainan selama ini. ”Sementara ini hanya itu yang kami sampaikan, untuk evaluasi selanjutnya akan dipertimbangkan,” katanya lagi.
Sementara itu, Direktur marketing PT Bandung Utama Raya, Grandy Prajayakti mengatakan, ketidaklolosan JBU secara tidak langsung berpengaruh. ”Sebab, berbicara berbicara sponsor, fans dan lainnya,” tandasnya. Beberapa kali ini pihaknya selalu menyampaikan targetan-targetan dalam jangka penengah dan panjang. ”Kami banyak (target). Tim ini tidak hanya dalam tahun ini saja,” ucapnya.
Pihaknya berbicata tentang permaian yang disiapkan dalam jangka menengah. Diakui olehnya, tim yang bermain merupakan pata pemain muda yang terkadang tidak fokus dalam permainan. Secara umur baru masuk tahun ke tiga yang tidak bisa dibandingkan dengan tim yang sudah lama bermain.
Pihaknya akan terus memperbaiki. Harapannya, akan lebih baik. Selama perjalanan Bandung Utama tiga tahun, baru kali ini mengalami kekalahan. ”Selama ini, tim dari JBU pada tahun pertama meraih peringkat ke-9. Tahun kedua peringkat ke-6 dan tahun ketiga peringkat ke-11,” pungkasnya. (nit/rie)