Sementara itu, Bupati Bandung Barat Abubakar menegaskan, bagi seluruh kadis, tahun 2016 merupakan tahun dimana buktikan keberhasilan dalam selesaikan pekerjaan dan tidak ada lagi proyek atau pekerjaan yang mangkrak. Dia memastikan, konsekuensi bagi kepala dinas yang tidak bisa bekerja akan dicopot dari jabatannya. ’’Yang tidak bisa bekerja akan saya copot dari jabatannya. Tinggal menunggu momentum saja. Yang pasti tahun ini pencopotan jabatan dan mutasi bagi eselon II akan dilakukan,” tandasnya.
Seperti diketahui, salah satu proyek yang jadi sorotan dan tidak selesai di tahun 2015 yakni perbaikan jalan Jati-Purabaya-Saguling yang mangkrak hingga saat ini. Abubakar langsung memutus kontrak kepada PT Imemba selaku kontraktor pelaksana. Proyek yang dianggarkan sebesar Rp 23,7 miliar dengan panjang 16 kilometer ini, akan kembali dilanjutkan di bulan April tahun ini setelah melalui tahapan lelang bagi kontraktor baru. (drx/vil)