Titi Kamal Kuasai Satu Lantai

Istilah rumahku istanaku sangat dipegang pasangan selebriti Titi Kamal dan Christian Sugiono. Hal itu diaplikasikan pasangan yang sudah dikarunia seorang anak tersebut ketika membangun dan menata rumah.

Titi Kamal
Titi Kamal

Rumah harus menjadi tempat yang paling nyaman bagi mereka. Karena itu, konsep homy dipilih sebagai dasar membangun rumah idaman. ”Rumah itu jadi tempat kita setelah selesai aktivitas dan untuk bersantai. Jadi, harus homy,” kata Titi saat ditemui di Gandaria City, Jakarta Selatan, kemarin (27/11).

Mulai lokasi yang strategis, sirkulasi udara yang lancar, hingga pemandangan langit yang terbuka. Dari tiga lantai di rumah mereka, Titi dan Tian sudah punya wilayah masing-masing untuk ditata. Lantai 1 milik Titi, lantai 2 milik keluarga, dan lantai 3 milik Tian.

Di lantai dasar, Titi punya kebebasan untuk mendesain interior rumah. Mulai pemilihan warna, konsep, hingga pernak-pernik. Sebaliknya, di lantai paling atas, Tian-lah yang punya kuasa. Lantai yang berfungsi sebagai ruang kerja dan nongkrong Tian itu didesain minimalis. Di lantai 2, Titi dan Tian menggabungkan konsep rumah idaman mereka.

 

Selain interior, struktur bangunan jadi perhatian mereka. Khususnya Tian. Dia rela mengeluarkan bujet banyak untuk fondasi yang lebih kuat daripada hanya mempercantik penampilan luar, tetapi tidak kukuh. ”Kalaupun mahal, ya kami usahakan untuk mendahulukan keamanan,” tegas Tian.

Sebetulnya, rumah mereka sekarang sudah cukup ideal. Namun, sejak hadirnya Arjuna Zayan Sugiono pada 16 November 2013, rumah tersebut jadi kurang ideal. Jumlah lantainya terlalu banyak. Lalu, ruang hijau terbukanya minim. ”Rumah kami dibangun sebelum ada Juna. Jadi, memang tidak kids friendly,” tutur Tian.

Kehadiran Juna membuat mereka punya bayangan baru soal rumah idaman. Keduanya malah ingin rumah yang hanya satu lantai. Dengan begitu, mereka tidak perlu khawatir Juna naik turun tangga sendirian. Mereka juga ingin taman yang luas. ”Bisa dipakai anak untuk lari-lari dan main-main sih,” tambah Titi. (and/c5/jan/rie)

Tinggalkan Balasan