Konsep 3R Paling Ampuh

Bicara tentang sampah, yang terlintas di benak kita pasti sesuatu yang kotor, menimbulkan aroma bau tak sedap, menjijikan dan menyusahkan. Jika pada musim hujan, sampah bisa menjadi biang penyebab banjir karena membuat saluran air, pintu air dan selokan mampet.

Sampah pun dianggap musuh terbesar dan tidak berguna, dibuang hingga menciptakan tumpukan yang menjadi sarang penyakit serta mencemari lingkungan.

Namun bagi Gita Ayudhia Fitriani, jika sampah diolah dengan baik dan benar, menurut siswi kelas VIII di SMP 1 Negeri Pangalengan bisa menjadi sesuatu yang bermanfaat dan menjadi sahabat. Salah satu caranya menurut dia melalui metode pengelolaan sampah 3R, yakni Reuse (penggunaan kembali), Reduce (mengurangi sampah) dan Recycle (mendaur ulang).

Sampai, sekarang metode 3R dalam pandanganya masih menjadi cara terbaik untuk mengelola dan menangani sampah dengan segala jenis permasalahannya. ’’Karena dengan metode ini, setiap orang bisa melakukannya dalam kegiatan sehari-hari,’’ ucap Gita Ayudhia ketika menerima Piala dan Piagam Penghargaan dari Bupati Bandung sebagai Juara I Lomba Pidato Lingkungan Tingkat SMP Se-Kabupaten Bandung Tahun 2015.

Secara singkat Gita menjelaskan, metode 3R cara yang sangat sederhana yang bisa dilakukan oleh siapa saja, dimana saja, kapan saja dan tidak memerlukan biaya yang besar. Namun sistem 3R yang sederhana ini bisa memberikan dampak yang berarti dalam penanganan sampah yang sering menjadi permasalahan lingkungan.

Gita mencontohkan, untuk penerapan sistem 3R ini di sekolahnya dia dan teman-temannya sudah dididik untuk peduli dan membiasakan diri merawat dan memelihara lingkungan. ’’Misalnya hal yang paling mudah adalah memilah-milah sampah, kemudian mendaur ulang sampah organik dengan cara menggunakan bekas botol plastik air minum untuk dijadikan media pot tanaman. Jadi selain kita bisa mengurangi sampah, lingkungan kita pun bersih dan terjaga keasriannya,’’ pungkasnya. (mg15/far)

Tinggalkan Balasan