Menpora Diganti, Minta Waktu Sehari

Imam juga menyampaikan dorongan kepada seluruh pelatih, atlet, dan pengurus cabang olahraga, untuk membuktikan bahwa Indonesia adalah negara besar, salah satunya dengan prestasi. “Teruslah berlatih dan bertanding tunjukan bahwa Indonesia adalah negara besar yang bisa menjadi rujukan bagi negara manapun dalam hal prestasi olahraga tanah air,” kata dia.

Di satu sisi, ia meminta kepada seluruh pihak untuk mendoakan agar kasus yang menjeratnya segera selesai dan bisa mengedepankan asas praduga tak bersalah. Imam meyakini bahwa dirinya tidak terlibat apapun terkait sangkaan KPK perihal korupsi dana hibah KONI.

“Terakhir, sejak sore hari ini, saya mohon pamit dari Kemenpora. Saya sudah menyelesaikan tugas dan setelah ini saya menyelesaikan tugas baru. Dan mohon doanya semoga tugas baru ini bisa saya laksanakan dengan kuat dengan sepenuh hati,” kata dia. (ful/fin)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan