Gelar Doa Bersama untuk Keamanan

BANDUNG – Untuk men­jaga kerukunan antar umat dan meningkatkan tali silah­turahmi sesama umat muslim, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung mengelar doa se­kaligus zikir bersama di Pen­dopo Kota Bandung Jalan Dalem Kaum, kemarin (2/12).

Pada kesempatan tersebut tampil sebagai penceramah, Ustad Tenku Maulana dan KH Asep Ismai memimpin doa dan zikir.

Sedangkan, telma ceramah pada acara tersebut masih berkaitan dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.

Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana mengatakan, kegiatan tersebut sebagai momentum mempererat si­laturahmi.

Sekaligus sebagai ajang un­tuk introspeksi dan refleksi dengan mencontoh ketela­danan dan kebaikan nabi Muhammad SAW,

Menurutnya, kegiatan doa dan zikir juga sebagai wujud rasa syukur dan memupuk bekal untuk penguatan moral dan perilaku. Sehingga, ha­rapannya di tahun politik ini Kota Bandung harus aman dan kondusif.

’’Ketika Kota Bandung melaksanakan pesta demo­krasi, terbukti kondusifitas dan partisipasi masyarakat cukup tinggi,”jelas Yana ke­tika ditemui.

Dia menilai, kondisi masy­arakat saat ini sudah semakin cerdas dan semakin dewasa dalam melaksanakan demo­krasi. Sehingga, tingkat par­tisipasi ketika Pilwalkot men­capai 75 persen dan dalam pelaksanaannya berjalan aman, lancar dan kondusif.

Yana mengatakan, kebera­daan Forum Komunikasi Pim­pinan Daerah beserta stakehol­der merupakan garda terdepan untuk menciptakan Bandung yang aman dan nyaman.

”Peran partisipasi aktif khu­susnya Forkopimda Kota Bandung, mampu menjadi kekuatan,” ujar Yana.

Dengan begitu, sinergitas ini harus dipertahankan agar tercipta koordinasi yang baik dan terciptanya kondusifitas di Kota Bandung.

”Jadi dalam rangkaian Mau­lid Nabi Muhammad SAW ini merupakan langkah tepat untuk mengukuhkan komit­men loyalitas perilaku baik,” pungkas dia. (yan)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan