Bupati Sumedang Kewalahan Relokasi Warga Jatigede

[tie_list type=”minus”]Korban  Sulit Pindah[/tie_list]

COBLONG – Waduk Jatigede telah digenangi 31 Agustus lalu. Namun, pasca proses itu masih meninggalkan persoalan relokasi masyarakat setempat.

Wakil Ketua DPRD Jawa Barat (Jabar) Haris Yuliana mengatakan, permasalahan pasca penggenangan hendaknya diatasi dengan koordinasi komperhenshif. Antara Pemkab Sumedang dan Pemprov Jabar. Sebab, harus diakui, pasca penggenangan masih banyak masyarakat mengalami kesulitan dalam melakukan relokasi.

’’Pada prinsipnya Pemprov (Jabar) siap membantu apapun yang dibutuhkan Pemkab Sumedang. DPRD Jabar siap akan mendorongnya,’’ jelas dia ditemui di Gedung DPRD Jabar kemarin (8/9).

Menurut Haris, Pemprov Jabar melalui Gubernur Ahmad Heryawan, sebenarnya sangat memberi perhatian khusus kepada masyarakat dalam membantu merelokasi masyarakat di sana. Karena itu, sebenarnya penanganan yang dilakukan untuk masyarakat yang terkena dampak penggenangan sudah dilakukan maksimal. Dengan melibatkan berbagai unsur termasuk TNI/Polri.

’’Namun, apa yang telah kita sepakati mengenai kebijakannya, jangan sampai antara Pemprov (Jabar) dan program Pemkab Sumedang tidak ada sinkron,” tegas dia.

Terlebih, kata dia, batas waktu relokasi hanya 50 hari ke depan dari tanggal penggenangan waduk. Selain itu, setiap ada pertemuan antar Pemkab Sumedang dan Pemprov Jabar harus menghasilkan kebijakan untuk kebutuhan yang sifatnya urgent, dalam membantu relokasi. Sebab, kondisi air di sana setiap hari semakin naik. ’’Jadi jangan sampai ada kesulitan masyarakat diudag ku cai (dikejar air yang terus meninggi). Dan ini harus segera ditangani masalah relokasi ini,” jelas Haris.

Senada, Ketua Komisi V Agus Wellyanto menuturkan, dewan, melalui komisi V akan selalu mendorong menuntaskan masalah relokasi masyarakat, yang terkena dampak penggenangan Waduk Jatigede. Buktinya belum lama ini, pihaknya menginisiasi pertemuan antara Pemkab Sumedang dengan Pemprov Jabar untuk membahas relokasi. ’’Sehingga kebutuhan apa saja untuk penanganan ini bisa langsung dibantu ole Pemprov Jabar. Ataupun, oleh pemerintah pusat berdasarkan kewenangannya,’’ ucap Agus.

Dari pertemuan tersebut, terlihat Pemkab Sumedang melalui Bupatinya merasa kesulitan dalam penanganan relokasi. Karena itu, pemprov akan siap membantu untuk percepatan relokasi masyarakat di sana.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan